Salah
satu ekosistem perawan terakhir di muka bumi adalah juga kawasan yang
paling terasing dan sulit dijangkau. Gugusan Pulau Phoenix di Negara
Kiribati itu merupakan kepulauan koral masif di tengah Samudra Pasifik.
Batu karang di kawasan ini tampak seperti karang yang sudah berumur
seribu tahun.
Kawasan
Lindung Pulau Phoenix ( PIPA ) meliputi area hampir 158.000 mil persegi
atau 410.000 km2. Di dalamnya termasuk 8 atol ( pulau karang melingkar
) dan sejumlah pulau karang rendah, sedikitnya 5 area berkarang lain
serta sekitar 30 gunung bawah laut. Kawasan ini pertama kali ditetapkan
sebagai kawasan lindung oleh Kiribati pada 2006.