Namanya
kena skorsing tentu tidak mengenakkan jadinya. Apalagi jika skorsing
itu berlaku seumur hidup bagi diri seseorang tentu akan membuat masgul
hatinya. Pasalnya, skorsing seminggu saja dengan tidak boleh melakukan
apa-apa bagaikan hidup dipasung kedua kakinya. Dengan kata lain
penerima skorsing akan merasakan bagai langit telah runtuh menimpa
padanya.
Itulah
gambaran tidak mengenakkan yang dialami seorang atlet selancar
perempuan mewakili tim Portugal yang diganjar skorsing seumur hidup
tidak boleh ikut bertanding. Pasalnya, Komite Olimpiade Portugal
melarang si atlet ini gara-gara dituduh menyembunyikan kehamilannya.
Carolina Borges nama atlet selancar Portugal itu tetap nekat berangkat
ke Olimpiade London 2012 untuk bertemu suaminya.
Borges
yang lahir di Brasil, membela Brasil pada Olimpiade Athena 2004
kemudian bergabung dengan Portugal. " Tampaknya dia memanfaatkan
perjalanan ke olimpiade untuk bertemu dengan suaminya, " kata Moura.
Borges menikah dengan pelatu Amerika Serikat, Mark Mendelblatt.
Pelaut
pada kapal pesiar itu tengah berlabuh di London bersamaan dengan
pelaksanaan olimpiade. Moura mengatakan, keputusan itu dibuat setelah
ada penyelidikan yang membuktikan Borges sedang hamil ketika olimpiade
tengah berlangsung dan dia tidak memberi tahu Komite Olimpiade seperti
yang seharusnya dilakukan pada diri seorang atlet apa pun kondisinya
saat itu. Karena itulah, Carolina Borges terpaksa kena skorsing seumur
hidup mewakili Portugal dalam even olahraga tingkat dunia. (
Reuters/Benoit Tessier ).
0 komentar