Saat
musim semi tiba ada kesibukan tersendiri di East Brunswick, New Yersey,
Amerika Serikat. Saat itu salamander hijrah ke hutan untuk mencari
pasangan hidup yang bisa diajak kencan. Selama 11 tahun terakhir ini,
warga baik budi di East Brunswick dan wilayah tetangga South Brunswick
bekerja sama untuk satu tujuan mulia.
Pasalnya
ratusan salamander ukuran 7,5 sentimeter yang melewati jalan itu di
malam hari, menarik perhatian banyak orang warga East Brunswick. Mereka
berkomentar, " Malam ini adalah malam yang menakjubkan. Ada banyak
salamander dan banyak sekali warga yang melihatnya, ujar David
Moskowitz, Presiden Komisi Sahabat Lingkungan East Brunswick, Rabu malam
( 26/2 ) di lokasi kejadian.
Laporan
dari jalan Beekman menyebutkan, ada ribuan salamander yang melewati
jalan itu sepanjang malam dan diawasi oleh sekitar 100 orang di sana.
Kegembiraan menyaksikan ribuan salamander tak urung membuat bocah
berusia 11 tahun, Billy Horowitz merasa gembira. Ia berkomentar, "
Salamander itu keren sekali, " ujarnya.
Dengan
ditemani ayahnya, Billy Horowitz betah begadang malam itu. Pasalnya
banyak orang di lokasi itu sama-sama senang melihat rombongan salamander
melintas. Sukarelawan pun dengan gembira membantu perjalanan
salamander agar segera tiba di rawa dengan selamat. ( UPI ).
0 komentar