Presiden terpilih Peru, Ollanta Humala Rabu ( 20/7 ) meninggalkan Kuba setelah mengadakan pertemuan dengan Presiden Kuba Raul Castro dan mantan Presiden Fidel Castro. Selama berada di Kuba, Ollanta Humala juga bertemu dengan Presiden Venezuela Hugo Chavez yang saat ini sedang menjalani perawatan di Havana.
Dalam jumpa pers di bandara internasional Jose Marti beberapa saat sebelum meninggalkan Kuba, menyatakan puas atas pertemuannya dengan Presiden Kuba Raul Castro dan mantan Presiden Fidel Castro. Humala menambahkan dalam pertemuan itu ia dan Raul Castro membicarakan berbagai isu internasional dan regional termasuk hubungan bilateral.
Humala dan Castro juga membahas situasi di Amerika Latin dan isu sosial seperti proyek kesehatan dan pendidikan. Humala berkunjung ke Kuba setelah menerima undangan dari Raul Castro yang menginginkan dialog antara kedua negara. Selama berada di Kuba, Humala juga sempat bertemu dengan Presiden Venezuela, Hugo Chavez yang saat ini sedang menjalani perawatan di rumah sakit Havana.
Dalam pertemuan itu, Hugo Chavez menyampaikan keinginannya untuk segera kembali ke negaranya, setelah kesehatannya membaik paska operasi panggul beberapa waktu lalu. Humala mengadakan lawatan ke sejumlah negara setelah memenangi pemilihan presiden tanggal 5 Juni lalu. Negara-negara yang dikunjunginya termasuk Brasil, Bolivia dan Amerika Serikat.
Sumber : Reuters/Humala visits Cuba.
0 komentar