Saat ini di tempat tinggal sehat dengan reiki
sudah masuk musim penghujan. Artinya tiap hari genting rumah sudah
basah kena air hujan yang tumpah dari langit. Mudah-mudahan di tempat
Anda juga demikian adanya, genting jadi bersih terciprat air hujan
sehingga debu yang menempel genting bisa hilang.
Hujan
air adalah kodrat dari Tuhan Yang Maha Kuasa untuk alam semesta
ciptaan-NYA, agar bumi yang kering tandus menjadi hidup dengan cucuran
air hujan dari langit. Bumi yang mati menjadi hidup dan siap ditanami
pohon untuk kelangsungan hidup manusia dan binatang. Selain air hujan
ada pula hujan salju yang turun di belahan bumi selatan atau utara
menumpahkan salju putih, menambah indah suasana datangnya musim dingin.
Jawabannya
ada dan tidak mengada-ada. Kali ini ada hujan duit yang dijatuhkan dari
ketinggian tertentu sehingga orang di bawahnya bersama-sama berebutan
duit yang jatuh menimpanya. Tentu hujan duit mustahil terjadi di alam
ini kecuali dilakukan orang iseng karena sudah kelebihan duit dan
frustasi menghadapi hidup karena sudah bercerai dengan pasangan
hidupnya.
Lalu
siapa orang iseng yang sengaja menjatuhkan duit dari ketinggian
tertentu sehingga orang dibawahnya saling berebut mengambilnya ? Dialah
Serge Vorobyov ( 29 ) yang terpaksa ditahan polisi Minneapolis dan
dilarang masuk Mall of Amerika. Gara-gara ulahnya menghamburkan duit
miliknya untuk diperebutkan pengunjung mall terbesar di Amerika Serikat
itu, ia dilarang masuk ke mall itu selama setahun.
Pasalnya
pada saat kejadian ada 250.000 pengunjung yang hadir di mall untuk
merayakan Black Friday, hari libur Thanksgiving pekan lalu, Vorobyov
mendadak membuat ulah yang tidak lazim dilakukan oleh orang kebanyakan.
Dari balkon lantai empat saat paduan suara di bawah sedang menyanyikan
lagu Let it Snow, tiba-tiba ia menyebar uang kertas
dalam jumlah banyak. Uang kertas yang disebar nominal 100, 20, 10, dan 5
dollar AS serta 600 lembar uang 1 dollar AS.
"
Aku melempar uang itu seperti orang gila." ujarnya kepada UPI ( 2/12 ).
Ia tidak kapok bahkan berjanji untuk mengulangi lagi ulahnya itu. Agar
aksi gilanya itu dikenal orang banyak di luar AS, sengaja ia unggah
videonya ke situs Youtube.
Vorobyov
berharap makin banyak orang yang menonton aksinya di video itu sehingga
ia mendapat iklan untuk keuntungan usahanya. Melalui ulahnya itu ia
bisa mengulang lagi membuat hujan duit, entah di lokasi mana lagi akan
dilakukan. Karena ulah sebar duit ini membuat kejutan, Mall of America
merasa simpati dengan kondisi kejiwaan Vorobyov, yang menurut
pengakuannya ia baru saja bercerai dengan istrinya.
Selain
bercerai tidak dilakukan di hotel mewah yang hanya membuat luka di
hati, Vorobyov juga kehilangan usaha. Nah, kalau sudah mengaku
kehilangan usaha, apa ada duit lagi yang hendak dia sebarkan kepada
khalayak di kemudian hari? Apa akan ada kejutan dengan hujan duit lagi ?
Pertanyaan
yang oleh orang awam perlu dijawab menurut versi masing-masing, membuat
petugas kepolisian segera menahan Vorobyov untuk pengusutan lebih
lanjut. Harapannya tidak ada pengunjung yang jatuh cedera tertimpa
pengunjung lain saat saling berebut duit yang jatuh dari balkon lantai
empat mall itu. Ada-ada saja ulah Mas Vorobyov ini ?
Reuters / UPI.
0 komentar