Yang
namanya Olimpiade tentu masyarakat dunia akan mengikuti perkembangan
berita olahraga yang dipertandingkan. Sebelum pertandingan dimulai,
biasanya diadakan upacara mengarak obor olimpiade yang melewati
negara-negara peserta. Terkadang pawai obor ini sudah membuat berita
tersendiri baik saat obor diarak ataupun kondisi negara yang dilewati
pawai obor.
Kali
ini Pawai Obor Olimpiade Musim Dingin Sochi Rusia 2014 menjadi pawai
obor terpanjang rute perjalanannya. Dengan masa tempuh 4 bulan,
membuat pawai obor ini penuh kehebohan yang mengundang kelucuan dalam
perjalanan mengarak obor olimpiade. Jarak tempuh seluruhnya mencapai
65.000 kilometer sehingga mudah terjadi insiden di perjalanan saat obor
diarak melewati kawasan padat penduduk.
Video
yang diunggah ke situs Youtube oleh situs berita Lifenews
memperlihatkan, Pyotr tengah membawa obor ketika api tiba-tiba
menyambar bahu kiri dan lengan atas jaketnya. Roman Osin juru bicara
pawai obor Sochi 2014 mengatakan, petugas yang mengawal pawai obor
segera memadamkan api dan Makarchuk tidak mengalami cedera. Menurut
Osin, api disebabkan tetesan gas cair di jaket Makarchuk.
Pawai
obor Olimpiade Musim Dingin terpanjang itu akan berakhir di Sochi, 7
Februari. Api Olimpiade itu telah dibawa ke kutub utara dan Danau
Baikal. Kosmonot Rusia juga membawa obor tanpa api berjalan-jalan di
luar Stasiun Luar Angkasa Internasional ( ISS ).
Namun
masalah muncul karena obor itu beberapa kali mati. Termasuk setelah
Presiden Vladimir Putin menyerahkan kepada pelari di Lapangan Merah
Moskwa, 6 Oktober. Di kesempatan lain, api justru menyala terlalu besar.
Mengherankan dan banyak kejadian lucu.
Reuters / WAS.
Youtube : Jaket Pyotr Makarchuk terbakar saat membawa obor Olimpiade Musim Dingin Sochi 2914.
[youtube=http://www.youtube.com/watch?feature=player_detailpage&v=CzKT3K0-fI8]
0 komentar