Para
ilmuwan mencari cara meningkatkan kinerja mesin turbin pesawat dan
pembangkit listrik tanpa merusak bagian-bagian mesin akibat suhu tinggi.
Hui Hu dan Blake Johnson dari Universitas Iowa, AS, bereksperimen di
terowongan angin di samping bangunan universitas.
Fokus
utamanya adalah menciptakan baling-baling turbin dari saluran pembuang
mesin. " Suhu ruang bakar sekitar 1.648 derajat celsius, " kata Hu yang
juga guru besar teknik penerbangan, Jumat ( 2/8 ) kepada Science Daily.
Salah
satu tekniknya adalah membangun pisau turbin berongga dan membuat
pendingin melalui lubang-lubang di pisau. Hal ini memungkinkan bentuk
baling-baling tak berubah dan tetap kuat.
Science Daily/ICH.
0 komentar