ON LINE

Followers

DANIEL IHEKINA MINGGAT DARI RUMAH.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Rabu, 18 September 2013

Ada saja cara nekat  yang dilakukan orang agar bisa naik pesawat dengan gratis dan tidak semua orang berani melakukannya karena taruhannya nyawa. Yang dibutuhkan hanya modal nekat dan peluang tidak diketahui petugas penerbangan. Apakah calon penumpang gelap ini bersembunyi dulu di areal dekat pesawat parkir atau ikut barisan penumpang yang berbaris masuk kabin pesawat ?

Masih menyimpan tanda tanya atas pertanyaan ini tapi Danile sudah terlanjur naik pesawat dengan gratis dan dengan cara yang tidak lazim bagi orang yang naik pesawat.  Daniel Ihekina yang berasal dari Benin Nigeria ini mengaku orangtuanya sangat kasar sikapnya membuatnya tidak betah tinggal di rumah. Karena perlakuan kasar orangtuanya itulah, Daniel Ihekina bertekad kabur ke negara lain.

Tidak ada biaya untuk minggat pergi dari rumah, dia tidak kekurangan akal. Ia nekat naik pesawat tujuan Bandara Udara Murtala Muhammed, Lagos dari Benin yang ditempuh dengan pesawat udara selama 30 menit penerbangan. Biasanya penumpang duduk manis di kursi pesawat yang dilayani pramugari wangi nan cantik dengan menyuguhkan makanan dan minuman selama penerbangan, akan tetapi Daniel tidak mendapatkan jatah  makanan dan minuman yang menjadi haknya selaku penumpang pesawat.

Daniel tidak protes atas perlakuan ini, masalahnya dia  naik pesawat dengan mempertaruhkan nyawanya saat pesawat melayang di angkasa luas tak bertepi dalam penerbangan selama 30 menit itu. Tak banyak orang  nekat dan tiba dengan selamat seperti cara Daniel menumpang pesawat dengan gratis  ini tapi dengan resiko mati jika daya tahan tubuhnya tidak prima saat berada di udara. Bagaimana cerita Daniel bisa lolos dalam penerbangan itu ?
Yang menjadi pertanyaan, bagaimana cara Daniel meloloskan diri dari pengawasan
Yang menjadi pertanyaan, bagaimana cara Daniel meloloskan diri dari pengawasan petugas keamanan maskapai penerbangan Arik Air ?.
Setibanya di bandara Lagos, Daniel Ihekina langsung diamankan petugas keamanan bandara.
Setibanya di bandara Lagos, Daniel Ihekina langsung diamankan petugas keamanan bandara.
Juru bicara maskapai Arik Air, Ola Adebanji, mengatakan, " Ihekina lolos dari penjagaan keamanan dan berlindung di atas roda pesawat tepat sebelum pesawat lepas landas, " ujarnya. Namun, aksi nekat ini ketahuan oleh penumpang lain yang kebetulan melihatnya saat menjulurkan kepala keluar sebelum pesawat berangkat, dan memperingatkan awak pesawat. Namun, pesawat keburu terbang dengan ketinggian 6.400 meter dan ini merupakan penerbangan jarak pendek.

Dengan pesawat terbang di ketinggian 6.400 meter, memperbesar peluang Ihekina selamat dari tipisnya udara dan temperatur sangat rendah di ketinggian itu. Sedangkan penerbangan pesawat jarak jauh, ketinggian jelajah pesawat 10.000 - 12.000 meter, penumpang gelap bisa mati jika bersembunyi di tempat itu.  " Ihekina beruntung selamat tak banyak orang yang bisa melakukan hal itu, " ujar Adebanji.

Saat ini Daniel Ihekina masih diperiksa polisi atas ulahnya itu. Bocah remaja ini hanya mengatakan, " Orangtua saya kerap bersikap kasar pada saya, " ujarnya. Namun, Ola Adebanji mengatakan pada UPI ( 26/8 ), bagaimana dia bisa lolos dari pemeriksaan keamanan bandara, harus diselidiki pihak berwenang Lagos.

UPI.

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.