ON LINE

Followers

MANFAAT ASI DAN KESEHATAN IBU.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Senin, 23 September 2013

Seperti wanita muda yang baru saja dikarunai anak, Sari mulai menjalani peranannya sebagai seorang ibu. Setiap pagi dia harus mengurus buah hatinya, mulai dari memberikan ASI, mengganti popok bayinya yang sudah kotor, meninabobokan bayi saat rewel dan tentu saja tugas lain yang cukup melelahkan. Namun, Sari tetap nyaman saja menjalani peranan barunya ini, karena dia sadar itulah nikmatnya jadi seorang ibu muda dengan satu orang anak balita yang baru berumur 2 bulan.

Salah satu tugas pokok ibu muda adalah memberikan ASI kepada bayinya sebagai tugas mulia setiap ibu muda. Bayi yang baru saja lahir ke dunia memerlukan perhatian khusus menyangkut pemenuhan hak bayi, yaitu segera menyerap energi kasih sayang ibu berupa cairan ASI eksklusif yang diproduksi lewat makanan bergizi selama hamil. Karena itu bayi baru lahir memerlukan kebutuhan khusus yang tidak bisa ditunda-tunda agar bayi tetap sehat dalam masa pertumbuhan.

Menurut rilis IDAI ( Ikatan Dokter Anak Indonesia ) dalam seminar ilmiah dalam rangka pekan ASI 2013, Kamis ( 21/8 ), keuntungan ASI dan menyusui sudah diketahui memiliki manfaat jangka panjang dan pendek. Secara global, keuntungan ASI dapt menurunkan secara bermakna angka kesakitan dan kematian bayi yang disebabkan beberapa faktor. Sedangkan keuntungan jangka panjang dari ASI dan proses menyusui, berdampak pada pencegahan penyakit kardiovaskuler, penyakit metabolik seperti diabetes bahkan kanker bagi ibu.
Kedekatan ibu menyusui dengan anaknya harus dibangun sejak anak lahir dengan pemberian ASI eksklusif miliknya. Ibu yang menyusui diharapkan mempunyai kesehatan yang baik selain manfaat ASI itu sendiri.
Kedekatan ibu menyusui dengan anaknya harus dibangun sejak anak lahir dengan pemberian ASI eksklusif miliknya. Ibu yang menyusui diharapkan mempunyai kesehatan yang baik selain manfaat ASI itu sendiri.
Anak yang disusui dilaporkan dalam sebuah penelitian yang melibatkan 2.900 ibu hamil yang bayinya diikuti selama 14 tahun mempunyai kesehatan mental yang baik. ASI dan proses menyusui tidak hanya menurunkan angka kematian bayi, tetapi menyiapkan generasi muda sehat dan cerdas. Masih mengutip rilis tersebut, dikatakan bayi menyusu langsung ke payudara ibu merupakan proses stimulasi terus-menerus terhadap sensorik bayi yang baik untuk perkembangan otak dan pada fase dini kehidupan.

Menurut ilmu kedokteran dengan menyusui membuat seorang ibu minim risiko sejumlah penyakit antara lain, kanker payudara, kanker rahim, kanker indung telur, stoke, diabetes, hipertensi, dan penyakit jantung koroner. " Di Inggris baru-baru ini ada penelitian yang menunjukkan, makin lama ibu menyusui bayinya, makin jarang dia terkena risiko penyakit alzheimer di hari tua, " kata Utami Roesli Sp. IBCLC FABM, pakar laktasi sekaligus dokter anak. Jadi, langkah Sari ibu muda dalam prolog ini sudah tepat dengan memberikan ASI kepada bayinya, termasuk Anda juga sudah harus siap memberikan ASI eksklusif kepada bayi anda. ( AJG ).

Sumber : Ragam / Tips ( diedit ).

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.