ON LINE

Followers

TIMBUNAN STAFFORDSHIRE.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Selasa, 10 Juni 2014

Pada 2009 penghobi Inggris yang mencari ladang pertanian dengan detektor logam mendapati sejumlah artefak emas. Pada lima hari kemudian, ia menemukan lagi 250 kantong penuh benda emas. Setelah menemukan harta tak ternilai itu ia kemudian memberitahu kepada pihak yang berwenang.

Pada minggu-minggu berikutnya, sejumlah survei dan ekskavasi mendapatkan lebih dari 3.000 benda yang kebanyakan piranti perang. Temuan tersebut, antara lain, berupa topi pemukul dan piring bergagang dengan tempelan batu mulia.

Benda-benda tersebut didapatkan di luar wilayah Hammerwick, dekat Lichfield, Statfordshire, Inggris. Benda-benda tersebut diperkirakan berasal dari abad ke - 7 atau abad ke - 8. Harta karun tersebut tampaknya  berasal dari Kerajaan Mercia.
Salah satu penemuan dari ladang Staffordshire, Inggris.
Salah satu penemuan dari ladang Staffordshire, Inggris.
Temuan uang logam kuno diperkirakan berasal dari Kerajaan Mercia.
Temuan uang logam kuno diperkirakan berasal dari Kerajaan Mercia.
Belum jelas benar apakah benda-benda tersebut berasal dari kebudayaan Kristen atau kebudayaan penyembah berhala. Tempat penguburan benda-benda tersebut mirip dengan benda yang disebut dalam buku Beowulf. Akan tetapi sejumlah benda juga memuat kata-kata dalam kitab suci berbahasa Latin.

Dengan jumlah emas 5.094  kilogram ( kg ), perak 1.441 kg, dan 3.500 batu mulia merah, menjadikan Timbunan Staffordshire sebagai koleksi terbesar bangsa Anglo-Saxon yang pernah ditemukan. Lebih dari 100 benda ditemukan pada 2012 di lahan yang sama dengan temuan sebelumnya, merupakan bagian timbunan tersebut.

Sumber : Geoweek.

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.