ON LINE

Followers

OTZI SI MANUSIA ES DI JAMAN NEOLITIK.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Selasa, 03 Juni 2014

Otzi si Manusia Es yang jasadnya ditemukan di Pegunungan Alpen tahun 1991, terus membeikan informasi terbaru untuk para peneliti. Jasad berumur 5.300 tahun yang ditemukan di perbatasan Austria-Italia itu terus diteliti dengan seksama dan beberapa waktu lalu mengungkapkan sejumlah penemuan yang mengejutkan. Di badan Otzi ternyata terdapat 50 buah tato.

Tato dibuat dengn menggosokkan arang ke dalam sayatan yang dilakukan menggunakan benda tajam. Mungkin tindakan ini dimaksudkan untuk pengobatan. Garis-garis sayatan ditemukan di sejumlah titik pertemuan tulang dan otot yang umum mengalami cedera. Bisa jagi titik-titik itu ditandai untuk keperluan akupuntur.

 
Gambaran Otzi si manusia es yang pernah hidup di Pegunungan Alpen. Photograph by Robert Clark, National Geographic.
Gambaran Otzi si manusia es yang pernah hidup di Pegunungan Alpen. Photograph by Robert Clark, National Geographic.
Penemuan jasad Otzi yang di perbatasan Austria-Italia, membuka tabir seputar kehidupannya 5.300 tahun lalu.
Penemuan jasad Otzi di perbatasan Austria-Italia, membuka tabir seputar kehidupannya 5.300 tahun lalu.
Mantel anyaman dari tumbuh-tumbuhan membungkus tubuh Otzi.
Mantel anyaman dari tumbuh-tumbuhan membungkus tubuh Otzi.
otzi_ice 2otzi_map
Pada usianya yang mendekatai 40 tahun, cukup tua untuk ukuran zaman Neolitik, Otzi menderita sejumlah penyakit. Misalnya penyakit pengerasan arteri, nyeri sendi, masalah gusi, dan batu ginjal. Badannya mengandung arsenik dalam kadar tinggi, kemungkinan karena sering memegang peralatan yang terbuat dari metal dan juga ditemukan banyak telur cacing di tubuhnya.

Otzi sempat makan sebelum tewas akibat benturan keras di kepalanya. Perutnya mengandung sisa-sisa butiran gandum dan daging. Analisis DNA menunjukkan, Manusia Es ini memiliki 19 kerabat yang tinggal di wilayah yang sama. Mereka kemungkinan memiliki nenek moyang yang sama yang pernah hidup 10.000 tahun lalu.

Sumber : Geo Week.

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.