Sekelompok
orang berupaya menyelematkan hidup paus biru yang tersangkut jaring
nelayan dan berbagai peralatan pancing lainnya di lepas pantai
California Selatan, Amerika Serikat, Senin ( 27/6 ). Laman UPI
melaporkan, paus biru dengan panjang badan sekitar 18,2-19,8 meter itu
pertama kali dilihat kelompok grup pengawas paus lokal pukul 09.30 di
dekat Dana Point. Paus biru saat itu menyeret barisan kepiting.
Paus
biru menyeret kepiting hingga sejauh 60,9 meter dan beberapa pelampung
di ekornya. Paus biru biasanya berenang agak jauh dari garis pantai dan
sangat jarang terbelit atau terseret jaring nelayan. Tim penyelamat
sudah enam kali berupaya memotong jaring yang menjebak paus tersebut dan
menarik ke bawah ekornya.
Pada
satu titik, mereka dapat mendekat hingga 6 meter ke ekor paus itu,
teapi tak dapat langsung memotong jaring nelayan yang membelit paus.
Miturut data National Marine Fisheries Services, tahun 2016 jumlah paus
yang terbelit jaring nelayan agak tinggi, setidaknya 40 paus sejak
Januari 2016 di lepas pantai California.
UPI /LOK.
0 komentar