ON LINE

Followers

TAIWAN BERSIAP LATIHAN MILITER.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Minggu, 24 April 2011

Klaim dari pemerintah China untuk merebut Taiwan membuat pemerintah Taiwan mempersiapkan militer Taiwan untuk menghadapi serangan tiba-tiba dari China, Kamis 14/04/2011. China mengklaim bahwa Taiwan merupakan bagian dari wilayah China sejak berakhirnya perang saudara di China.



Dalam latihan militer tahunan, gabungan angkatan darat, laut dan udara Taiwan melakukan simulasi penyerangan pasukan China yang menyerbu melalui pantai dan pangakalan udara militer di Taichung Taiwan. Dalam latihan perang tersebut, Taiwan menskenariokan pasukan China hendak memblokade sistem transportasi Taiwan.



Selain sebagai latihan tahunan militer Taiwan, Taiwan juga mempersiapkan diri dari serangan China yang sewaktu-waktu dapat terjadi. China mengklaim Taiwan merupakan bagian dari China sejak berakhirnya perang saudara di China tahun 1949. Otomatis Taiwan akan mengembalikan wilayahnya di bawah kekuasaan China. Namun hubungan pemerintah kedua negara membaik sejak presiden Taiwan Ma Ying - Jeou menjabat pada tahun 2008.


Latihan gabungan militer angkatan udara, darat dan laut Taiwan melakukan simulasi penyerangan pasukan China.


China saat ini memiliki 1500 roket yang diarahkan ke Taiwan. Sebaliknya Taiwan belum lama ini mengungkapkan tengah mengembangkan roket yang dapat mencapai kota-kota China. Beberapa analis mengungkapkan, pengembangan pesawat siluman China F 22 Raptor berlangsung lebih cepat dari yang diperkirakan. Sebelumnya angkatan udara China melakukan latihan menggunakan pesawat siluman J 20 yang mengundang perhatian negara tetangga dan Amerika.



Sumber : Reuters/AP/Taiwan Military Exercise.

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.