ON LINE

Followers

MENARIK NAPAS DENGAN CAHAYA PUTIH.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Jumat, 15 April 2011

Hakikat manusia hidup adalah masih bernapas. Dalam ilmu hayat yang pernah kita pelajari ketika masih duduk di bangku sekolah, adalah menarik napas dimana oksigen masuk tubuh lalu dikeluarkan lewat lubang hidung. Begitu seterusnya cara menarik napas dan membuang napas, semua terjadi secara otomatis dan alami. Tarikan napas itu dimulai sejak kita lahir hingga nanti hembusan napas terakhir di saat nyawa berpisah dengan raga.



Dalam belajar Kundalini diperkenalkan pula teknik menarik napas dengan cahaya. Pernapasan cahaya dimungkinkan bila kita sudah mampu mengolah teknik pernapasan standar dimana semua orang bisa melatih pernapasan itu. Pernasapan standar yaitu menarik napas lewat hidung dan membuangnya lewat mulut mendesis.



Teknik pernapasan cahaya bisa kita latih dimana kita memvisualkan cahaya putih terang benderang turun dari langit lalu masuk tubuh lewat tarikan napas lewat hidung. Begitu napas yang dihasilkan dari cahaya putih masuk tubuh lalu membersihkan seluruh unsur negative penyakit dan dikeluarkan lewat hidung, maka cahaya putih berikutnya sudah masuk lewat tarikan napas dan dikeluarkan secara otomatis lewat hidung pula.



Teknik ini sangat penting dilatih untuk membiasakan diri memasukkan unsur putih sebagai lambang bersih, suci ke dalam tubuh agar segala penyakit yang ada dibuang lewat hembusan napas. Anda bisa menggunakan teknik affirmasi ini sebagaimana sering sehat dengan kundalini reiki dan senior reiki master mempraktekkannya dengan mengucapkan affirmasi dirancang sebagai berikut.



Saat Anda menarik napas niatkan seberkas cahaya putih masuk tubuh lewat hidung, membersihkan tubuh lalu napas kotor warna abu-abu dikeluarkan lewat hidung pula. Affirmasinya...."Saya niat menarik cahaya putih terang benderang masuk tubuh lewat hidung dan membersihkan energi kotor penyakit dan membuangnya lewat lubang hidung pula secara terus menerus, otomatis, berkelanjutan seiring tarikan dan pembuangan napas."



Silahkan latih sesering mungkin teknik pernapasan cahaya putih ini. Posisi duduk bebas dan dalam kondisi apa pun anda beraktivitas. Minimal sehari sekali affirmasi ini diucapkan dan biarkan cahaya putih masuk tubuh lewat tarikan napas. Anda tidak usah memikirkan bagaimana cahaya putih ini masuk tubuh dan keluar dari tubuh. Biarkan apa adanya dan yang ingin kita capai adalah kebersihan saluran pernapasan untuk membersihkan organ jantung dan paru-paru dari gangguan pernapasan semisal penyakit asma, bronkitis atau bengek.

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.