ON LINE

Followers

BANDARA SENDAI DIBUKA KEMBALI.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Senin, 18 April 2011

Bandara Internasional Sendai di Jepang dibuka kembali Rabu 13/04/2011 satu bulan setelah gempa yang diikuti tsunami melanda Jepang. Bandara Sendai masih menggunakan generator sebagai sumber energi listrik dan masih belum memperoleh pasokan air bersih untuk operasional bandara.



Sebuah penerbangan domestik dari bandara Haneda di Tokyo menjadi pesawat penumpang komersial pertama yang mendarat di bandara ini. Kondisi bandara yang belum pulih dari gempa untuk sementara hanya melayani penerbangan terbatas ke Tokyo dan Osaka. Sebagian penumpang yang mengikuti penerbangan dari dan ke Sendai adalah warga Jepang yang mencari sanak saudaranya yang kebetulan tinggal di kota ini.



Selain itu sukarelawan yang ingin membantu para korban gempa dan tsunami juga memanfaatkan bandara Sendai untuk kegiatan kemanusiaan dalam mencari korban yang masih dinyatakan hilang. Seorang penumpang pesawat menuturkan rumah keluarganya yang tinggal di Sendai hancur diterjang tsunami dan ia datang ke lokasi ini untuk memeriksa kondisi rumah tersebut.


Guncangan gempa berkekuatan 8,9 Skala Richter yang menimbulkan tsunami, melululantakkan Bandara Sendai Jepang dan tak bisa digunakan untuk pendaratan pesawat. Terlihat pesawat berbadan kecil dan mobil tersapu oleh tsunami.

Saat tsunami datang menyapu landasan pacu bandara Sendai 11/03/2011.

Saat bencana tsunami datang menyapu daerah Sendai, gedung terminal, tarmark dan landasan pacu bandara seluruhnya terendam air laut. Air laut menggenangi lantai dua gedung terminal penumpang membawa rongsokan puing-puing bangunan dan mobil-mobil yang hanyut ke daratan karena dihempaskan air laut pasang saat tsunami datang menerjang Sendai, Jumat 11 Maret 2011 lalu.



Sumber : World/Japan - Sendai Airport Open.

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.