Pihak kepolisian Meksiko masih terus menyelidiki misteri kuburan massal yang ditemukan di negara bagian Tamaulipas, Rabu 13/04/2011. Jenazah yang ditemukan di dalam kuburan massal diduga adalah korban aksi kekerasan yang dilakukan kartel narkoba Zetas.
Jenazah yang ditemukan di dalam kuburan massal di daerah San Fernando, negara bagian Tamaulipas, Meksiko Utara telah bertambah menjadi 116. Pada mulanya tentara menemukan 59 mayat di San Fernando minggu lalu, namun jumlah korban terus bertambah setelah tentara melanjutkan penggalian. Kuburan massal terletak di dekat lokasi peternakan di mana 72 migran asal Amerika Tengah dan Selatan dibunuh oleh Zetas tahun lalu.
Jaksa Agung Marisela Morales mengkonfirmasi jumlah korban kejahatan kartel Zetas telah mencapai 116 orang. Menurut Morales para korban kemungkinan dibunuh karena menolak bekerjasama dengan Zetas. Sejauh ini 17 tersangka telah ditahan pihak kepolisian negara bagian Tamaulipas.
Belum diketahui apa motif pembunuhan dan identitas para korban. Pada tahun 2006 Presiden Meksiko Felipe Calderon memerintahkan militer untuk menumpas kartel narkoba. Pertempuran antara militer dan kartel narkoba menewaskan 37.ooo orang.
Sumber : Latin/Mexico - Mass Grave Update.
0 komentar