Musim
panas baru saja berlangsung di New York. Kali ini suhu tercatat 36,6
derajat celcius membuat banyak warga New York kegerahan sehingga banyak
yang mencari tempat teduh untuk mengusir hawa panas. Saking panasnya
udara banyak yang menyerbu tempat penjualan es krim sehingga pasokan es
krim di kota itu menyusut tajam.
Yang
tidak kebagian es krim harus mencari toko lain yang masih menyediakan
es krim. Sebaliknya yang sudah mencicipi es krim namun masih merasa
gerah dengan ulah udara yang super panas, terpaksa membasuh mukanya di
hidran yang disediakan oleh dinas tata kota New York. Akibatnya terjadi
kelangkaan es krim karena diserbu anak-anak yang kehausan.
Yang
mengejutkan temperatur di Bandara La Guardia mencapai 36,6 derajat. Ini
menjadi rekor tertinggi suhu panas mengalahkan rekor pada 20 Juni 1953
dengan suhu panas saat itu mencapai 35,5 derajat celsius. Lembaga Cuaca
Nasional memperingatkan cuaca panas akan terjadi hingga akhir pekan ini.
"
Sangat panas sekali, " ujar Rafael Leon (85 ) seorang pensiunan. Dia
mencari kesejukan yang dibuka di New York untuk pertama kalinya pada
tahun ini. Kalau sudah panas barangkali banyak warga yang salah tingkah,
mengingat persediaan es kreem sudah tidak ada di toko. Untuk itulah
banyak dari mereka berlatih Yoga untuk mengatasi hawa panas yang
berlebihan itu. ( Reuters ).
0 komentar