ON LINE

Followers

MOTIF BATIK TERBANYAK PRODUK KOTA MANGGA PROBOLINGGO.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Kamis, 21 Oktober 2010

Jakarta saat ini tengah menghadapi musim penghujan yang dikhawatirkan akan menimbulkan banjir. Berbagai usaha untuk mencegah banjir telah dilakukan oleh Pemda DKI di antaranya membuat saluran banjir kanal timur yang membelah daerah Klender dan sekitarnya. Persoalan menghadapi banjir tengah dilakukan unsur aparat Pemda DKI, tetapi banjir yang satu ini telah berlangsung sejak awal Oktober yaitu banjir buah mangga yang menyerbu Jakarta setiap menjelang tutup tahun. Tentu saja semua warga Jakarta tahu bahwa buah mangga yang saat ini beredar di pasar tradisional dan supermarket ada yang berasal dari Probolinggo Jawa Timur dan pedagang mangga menyebutnya dengan mangga Arummanis Probolinggo.



Selain sebagai kota mangga dan anggur, Probolinggo pun mendapat julukan sebagai kota santri. Lalu apalagi yang ada pada kota Probolinggo selain produk pertanian buah mangga dan anggur tadi? Ada sahabat...yaitu kota batik. Orang menyebutnya batik Probolinggo yang mempunyai ciri khas berbeda dengan ciri khas batik Pekalongan yang sama-sama berada di pesisir utara Pulau Jawa.



Baru-baru ini Probolinggo mendapatkan anugerah pengrajin batik tulis terpanjang dengan motif batik terbanyak. Peristiwa yang terjadi tanggal 8 Oktober lalu sekaligus mengukuhkan sebagai rekor terbaru dalam seni batik tulis pertama di tingkat nasional dan internasional dengan kain batik sepanjang 100 meter. Rekan Puji Anugerah Leksono dari Televisi Jawa Timur telah melakukan liputan dan melaporkannya untuk Jawa Timur dalam Berita berikut ini.



Suasana halaman Kantor Pemerintah Kota Probolinggo Jumat pagi lalu tampak cerah. Menjelang penganugerahan museum rekor dunia dan Indonesia kepada pengrajin batik Probolinggo yang telah berkarya membuat motif kain batik tulis terpanjang, sepuluh gadis cantik membawakan tari kiprah lengger yang merupakan tarian khas kota Probolinggo. Tari kiprah lengger ini biasanya dipentaskan sebagai hiburan ketika ada tamu besar datang bertamu ke Probolinggo.


Kota Probolinggo berhak berbangga hati, karena berhasil menyabet penghargaan Pembuatan Gaun Pengantin dari Kain Batik Terpanjang se-Dunia Indonesia dengan nomor : 4504/R.MURI/X/2010. Selain itu, kain batik yang meraih rekor ini, memiliki motif terbanyak sedunia, telah menopang dan mengangkat nilai nasionalis dalam memperingati Hari Batik Nasional serta Hari Jadi Kota Probolinggo ke 651 Tahun 2010.Foto : Pemda Probolinggo.


Usai menarikan tarian kiprah lengger, sepasang pengantin muda berdiri di depan memimpin barisan pembawa kain batik panjang. Dengan mengenakan baju pengantin khas Probolinggo dengan kawalan ketat seorang puteri jelita, maka kain batik sepanjang 100 meter dengan motip sebanyak 651 diperlihatkan kepada penonton yang berjubel di halaman kantor Pemda. Batik khas Probolinggo ini dibuat oleh sebelas pengrajin batik asli Probolinggo.



Dalam proses pembuatan mereka membutuhkan waktu sekitar 3 bulan untuk menyelesaikan proses membatik, mulai dari merancang motif, membatik hingga menyambung kain batik lembar demi lembar hingga mencapai panjang 100 meter. Motif batik Probolinggo kali ini dipilih yang ada hubungannya dengan ciri khas kota Probolinggo. Misalnya motif angin gending, ikan yang menjadi simbol bahwa kota Probolinggo dikenal juga sebagai kota penghasil ikan.



Lalu ada motif seribu taman yang mencitrakan Probolinggo sebagai kota kecil di pesisir utara Jawa Timur, semua warganya senang membuat taman yang mencitrakan ijo royo-royo dari keindahan sebuah tanaman hias membuat kota Probolingo menjadi segar hawanya. Selain itu ada pula motif buah mangga dan anggur dan motif lain hingga mencapai 651 jenis. Jumlah 651 ini sesuai dengan hari jadi kota Probolinggo yang diperingati tahun 2010 ini. Kain dari motif berbeda-beda itu kemudian disambung menjadi satu hingga mencapai panjang 100 meter.



Karena itu sahabat sehat dengan kundalini reiki ...sambil menikmati buah mangga Probolinggo yang saat ini tengah membanjiri kota Anda, silahkan anda membayangkan suatu saat dapat melancong kembali ke kota ini sebelum Anda meneruskan pejalanan ke kawasan wisata Taman Nasional Gunung Tengger Bromo. Tidak menyesal kok datang ke kota ini?

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.