ON LINE

Followers

PENGERTIAN ATTUNEMENT.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Minggu, 30 September 2012

Setiap orang bisa menjadi praktisi reiki. Mulai dari kanak-kanak, remaja hingga manula diberi kesempatan untuk menjadi praktisi reiki jika yang bersangkutan mau dan nantinya rajin mempraktekkan reiki untuk menjaga kebugaran dan kesehatan tubuhnya. Salah satu syarat untuk menjadi praktisi reiki, cara tercepat adalah mengikuti attunement yang dilakukan oleh Reiki Master yang mempunyai wewenang memberikan attunement reiki, apa pun tradisi reiki yang dikuasainya.

Attunement reiki itu sendiri adalah penyelarasan tubuh seseorang calon praktisi reiki dengan sumber Reiki. Hanya dengan attunement seseorang dapat selaras dengan sumber reiki. Demikian tulis Prof. Dr. Remy SH dalam bukunya Hidup Sehat dengan Reiki dan Non Reiki halaman 332 bab 18. Selanjutnya beliau menulis, penyelarasan atau attunement reiki ke tubuh calon praktisi reiki dengan sumber reiki, yaitu alam semesta, mutlak diperlukan sebagai syarat praktisi reiki mampu mengakses reiki.

Energi reiki masuk ke tubuh manusia lewat gerbang energi yang disebut chakra yang ada di tubuh manusia. Karena itulah diusahakan chakra di tubuh praktisi reiki ( setelah menerima attument reiki ) harus dijaga kebersihannya setiap hari. Caranya rajin menyalurkan reiki ke diri sendiri juga orang lain. Jika praktek reiki dilakukan dengan teratur maka chakra-chakra utama akan bersih, mekar, bersih, seimbang putarannya sehingga berfungsi dengan baik bagi masuknya energi reiki dari alam semesta, khususnya chakra mahkota yang berfungsi sebagai gerbang masuknya energi  reiki dan chakra kedua telapak tangan sebagai pintu keluarnya energi reiki.

Pada waktu jalannya attunement reiki, chakra-chakra calon praktisi reiki, baik chakra mayor atau chakra minor harus dibuat bersih lalu diseimbangkan oleh Reiki Master yang memberikan attunement. Lalu apa bisa seseorang melakukan attunement diri sendiri tanpa peranan Reiki Master? Oh...bisa asalkan Anda sudah menjadi Praktisi Prana Shakti baik dari tingkatan Darana dan Dyana.

Selain lewat pelatihan di lembaga itu,  yang bersangkutan sebelumnya sudah terbiasa melakukan meditasi sehingga chakra-chakra dalam tubuhnya  semakin terbuka, bersih dan pada saatnya mempunyai kemampuan untuk mengakses sendiri energi reiki tanpa terlebih dulu diselaraskan tubuh energinya oleh Reiki Master. Singkat kata orang tersebut mempunyai kemampuan sendiri untuk melakukan attunement atas tradisi energi tertentu atau energi non reiki. Tentu saja kemampuan melakukan attunement diri sendiri ( self attunement ) tidak semua orang mampu melakukannya, kecuali orang tersebut mempunyai kemampuan khusus karena bakat atau turunan dari leluhurnya yang mempunyai kemampuan lebih dalam hal olah energi.

Apa dan bagaimana proses self attunement dalam diri seorang praktisi reiki atau non reiki? Akan dilanjutkan di postingan berikutnya, jadi sabar saja kawan?

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.