ON LINE

Followers

HEWAN KESAYANGAN KEMBALI HILANG.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Minggu, 09 September 2012

Berbicara mengenai hewan kesayangan menjelang Lebaran yang diikuti mudik bersama oleh kaum urban Jakarta tentu membuat pusing pemilik hewan kesayangan. Dalam suasana tumpah ruah calon penumpang baik di bandara, stasiun kereta api, pelabuhan laut, jalan raya yang penuh dengan mobil pemudik diikuti dengan macet berkepanjangan, tentu tidak mungkin membawa mudik hewan kesayangan bersama-sama tuannya, bukan ? Lalu solusinya bagaimana?

Saat ini sudah banyak usaha penitipan hewan kesayangan yang dirawat oleh jasa penitipan hewan. Anda tidak usah khawatir hewan kesayangan Anda akan nelongso sekalipun Anda sedang bersuka ria dengan kerabat di kampung halaman, saat hari Lebaran tiba. Pokoknya hewan kesayangan Anda akan dibuat aman, dirawat dengan baik oleh tenaga profesional yang lihai merawat hewan kesayangan.

Lalu kalau hewan kesayangan Anda tiba-tiba hilang saat dalam penitipan, boleh jadi Anda mengeluarkan uang untuk mendapatkan kembali hewan dimaksud. Berapa pun uang yang dipakai untuk menebus jika hewan itu sudah diasuransikan, toh tidak bisa menggantikan hewan kesayangan yang sudah raib entah kemana. Kalau sudah begini jadinya, pemilik hewan kesayangan akan nelongso sebagaimana dialami oleh Paul Fosco asal La Jolla Amerika Serikat.

Saat hewan kesayangannya berupa kucing manis jenis Savannah yang diberi nama Ivy hilang, Paul Fosco dibuat kalang kabut. Pasalnya kucing Savannah itu milik anaknya, Mike  yang sudah dipelihara beberapa tahun ikut dalam keluarganya. Ya namanya juga hewan kesayangan, apa pun dilakukan untuk mendapatkannya kembali.
Kucing jenis Savannah milik keluarga Paul Fosco yang hilang. Keluarga ini menawarkan uang cukup tinggi bagi siapa saja yang menemukan si Ivy.
Ivy sudah menjadi bagian dari keluarga Paul Fosco. Anak Paul, Mike sudah akrab saat bermain dengan si Ivy, jenis kucing Savannah generasi pertama.
Keluarga Paul Fosco lalu menawarkan 5.000 dollar AS ( Rp. 47 juta ) untuk siapa pun yang bisa mendapatkan kembali si Ivy. Kucing lucu itu hilang di La Jolla, California ( 17/7 ) lalu. Mereka berusaha menyewa tim pencari hewan kesayangan asal Los Angeles untuk mendapatkan kembali kucing Savannah itu.

" Bagi orang  yang memiliki   hewan peliharaan dan sangat mencintai mereka, hewan itu bukan sekedar peliharaan, " ujar Fosco. Dia sudah menjadi bagian keluarga, bukan sekedar kucing atau anjing saja. Kucing Savannah milik keluarga Fosco adalah persilangan beberapa kucing di antaranya kucing Siam.

Saat ini kucing Savannah generasi pertama 20.000 hingga 25.000 dollar AS ( Rp. 118 juta - Rp. 235 juta ).  Harga Savannah generasi kedua, seperti Ivy ini  walaupun bervariasi, tetap saja sangat mahal. Keluarga Fosco menyatakan, Ivy telah dilengkapi dengan mikrocip dan  mereka berharap kucing itu segera ditemukan kembali sebelum mereka kembali ke Chicago.  ( AP ).

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.