Pulau
Manitoulin yang terletak di Danau Huron, adalah pulau danau alami yang
terbesar di dunia. Dengan luas sekitar 2.766 kilometer persegi, pulau
ini mudah dilihat dari angkasa. Pulai di Kanada ini sekaligus merupakan
situs arkeologi dari Kebudayaan Paleo-Indian dan Archaic.
Ragam
artefak yang ditemukan di pulau itu diperkirakan berasal dari tahun
10.000 SM. Di sebelah timur, Pulau Manitoulin berbatasan dengan Teluk
Georgia dan sebelah utara dengan North Channel. Pulau itu sendiri
memiliki lebih dari 100 danau, termasuk Danau Manitou.
Danau
Manitou yang luasnya sekitar 104 kilometer persegi merupakan danau air
tawar terbesar di dunia yang terdapat di pulau danau. Danau di atas
danau ini membuat Manitou menjadi sangat unik.
Sampai
tahun 2002 Pulau Vozrozhdeniya di Laut Aral merupakan pulau danau kedua
terbesar di dunia. Namun berhubung Laut Aral terus menyusut, pulau
tersebut kini menjadi semenanjung. Posisinya kini digantikan Pulau Rene
Levasseur di Reservoir Manicouagan, Quebec.
( Sumber : Geo Weeks )
0 komentar