Kabur
dari penjara berpenjagaan ketat di Rusia ternyata hanya perlu sendok.
Bukankah fungsi sendok untuk menyocol makanan sebelum dimasukkan ke
mulut? Betul sendok memang dirancang untuk mencocol makanan selain untuk
menampung air minum sebelum diseruput mulut saat tengah menikmati teh
hangat di pagi hari.
Sendok
pula yang menginspirasi Oleg Topalov untuk kabur dari penjara yang
dijaga ketat oleh sipir penjara Matrosskaya Tishina di Rusia ( 8/5 ).
Selain untuk menyendok makanan dan menyeruput minuman ringan, otak Oleg
Topalov tiba-tiba menangkap ide setelah memegang sendok dan melihat
atap sel tempat dia dikurung. Ia punya ide brilian untuk memaksimalkan
fungsi sendok agar dirinya segera bebas keluar dari penjara sangar
tersebut.
Oleg
Tapalov ( 32 ) akhirnya bisa kabur dari penjara Matrosskaya Tishina
mengikuti jejak empat narapidana sebelumnya yang berhasil kabur dari
penjara. Selama 20 tahun terakhir, hanya ada empat orang yang kabur dari
penjara Rusia, termasuk Topalov. Para penyelidik menyalahkan sipir
penjara yang disebut tidak jujur.
Selain
sipir penjara tidak jujur, juga bersikap ceroboh sehingga Topalov bisa
kabur dari penjara. Setelah kabur, petugas menemukan sel tempat Topalov
dikurung, terdapat lubang di atap selnya. Perlengkapan ventilasi juga
dibobol sehingga memudahkan Topalov lolos dengan memanjat ke atap
penjara.
Begitu
sampai di atap, Topalov meloncat melewati pagar berduri. Perwakilan
Badan Penjara Federal Rusia Kristina Belousova kepada RIA Novosti
mengatakan, Topalov tidak kesulitan melebarkan saluran udara sehingga
dengan mudah mencapai atap. Seorang saksi yang tidak disebutkan namanya
mengatakan, Topalov menggunakan tali yang diperoleh dari bagian kejiwaan
penjara.
Pengumuman
disebar untuk menangkap kembali Topalov dengan hadiah cukup besar.
Menurut hukum Rusia, walaupun pernah kabur, jika tertangkap, hukuman
Topalov hanya akan bertambah empat tahun. Mental Topalov tidak stabil
saat menjalani hukuman.
Topalov
menghuni sel dengan tujuh orang lainnya. Sejauh ini tidak jelas apakah
ada di antara mereka yang membantu pelariannya. Penjara Matrosskaya
Tishina dibuka pertama kali tahun 1946 dan merupakan penjara paling
ketat penjagaannya di Rusia. ( AP ).
0 komentar