ON LINE

Followers

DEHIDRASI MENGANCAM ANAK REMAJA DAN DEWASA.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Selasa, 02 Agustus 2011

Hampir separuh jumlah anak remaja dan orang dewasa di Indonesia mengalami dehidrasi. Meski terkesan ringan, dehidrasi akibat kekurangan cairan tubuh dapat menurunkan produktivitas. Mereka yang mengalami dehidrasi bukan hanya penduduk yang tinggal di dataran rendah bersuhu panas, tetapi juga penduduk yang tinggal di dataran tinggi berhawa sejuk.



Hal ini merupakan hasil penelitian Institut Pertanian Bogor ( IPB ) bersama para peneliti dari Universitas Airlangga Surabaya dan Universitas Hasanuddin Makasar. " Mereka yang tinggal di daerah dingin tidak menyadari bahwa tubuh bisa kehilangan cairan melalui pernapasan dan urine, " kata Hardinsyah, Guru Besar pada Departemen Gizi Masyarakat, Fakultas Ekologi Manusia IPB, Senin ( 18/7). Anggota tim meneliti 600 remaja dan 600 orang dewasa untuk mengetahui status hidrasi, pengetahuan tentang hidrasi dan kebiasaan minum dan jenis cairan yang diminum, serta aktivitas fisik.


Air sangat penting untuk sebagian besar reaksi kimia dalam sel tubuh. Air juga memungkinkan darah membawa nutrisi ke seluruh tubuh. Tubuh manusia kehilangan air setiap hari melalui pernapasan, keringat dan buang air, sehingga sangat penting untuk menggantinya.


Hasil penelitian menyebutkan, dehidrasi lebih banyak terjadi pada remaja ( 49,5 persen ) dibandingkan dengan orang dewasa ( 42,5 persen ). Mereka yang mengalami dehidrasi kebanyakan tinggal di dataran rendah. Di pedesaan sebagai salah satu faktor penyebab dehidrasi karena masyarakat sulit mengakses air bersih.



Menurut Hardinsyah, hasil penelitian menunjukkan, masih banyak persepsi salah tentang kapan tubuh perlu banyak air. Para responden menjawab bahwa tubuh memerlukan air ketika sedang berolahraga, cuaca panas, demam dan menyusui. Namun, dalam kondisi dingin, mereka menganggap tubuh tidak memerlukan banyak. air. Anggapan itu sebenarnya keliru sebab dehidrasi tidak mengenal kondisi cuaca. Justru dalam kondisi apa pun tubuh tetap memerlukan cairan. Apalagi kalau hal itu terjadi di tengah padatnya lalu lintas saat kita berkendara, kebutuhan cairan tubuh tetap harus dipenuhi.



Air putih sangat penting bagi tubuh dan kebanyakan orang biasanya membutuhkan 8 gelas atau 2 liter air putih. NHS merekomendasikan minum air putih sekitar 1,2 liter setiap hari untuk tetap sehat. Tetapi minggu lalu, laporan di British Medical Journal menyatakan bahwa minum ketika tubuh tidak merasa haus dapat mengganggu konsentrasi.



Sumber : Kompas/IND.

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.