Banyak
orang merasa dirinya sehat dan tak perlu olahraga yang hanya membuang
waktu saja. Padahal alasan ini kurang tepat mengingat banyak penyakit
diam-diam masuk tubuh yang lalu berkembang menjadi penyakit serius.
Setelah bertahun-tahun ternyata penyakit serius ini mulai membuka tabir
dirinya dan si empunya tubuh yang malas berolahraga, baru sadar dengan
penyakitnya.
Penyakit
yang diam-diam menjadi pembunuh ternyata penyakit jantung. Hal ini
terjadi karena dipicu kolesterol yang sangat tinggi karena gaya hidup
tidak sehat si pemilik tubuh. Selain itu penumpukan kolesterol jahat
pada dinding pembuluh darah semakin menebal mengingat tubuh tidak pernah
dipacu untuk bergerak sehat.
Menurut
riset Universitas Duke di AS sebagaimana diulas info klasika,
menunjukkan sebanyak 60 persen penderita depresi yang rajin berolahraga
selama tiga kali seminggu, masing-masing selama 30 menit, dapat
meredakan depresi. Saat peredaran darah lancar karena terjadi pembakaran
kalori, jantung pun ikut sehat. Kolesterol jahat yang menempel pada
dinding arteri pun dihancurkan karena efek berolahraga.
Selain
itu berolahraga dapat menghindarkan seseorang dari serangan berbagai
penyakit seperti diabetes, obesitas, dan imunitas tubuh tetap terjaga.
Daya tahan tubuh pun meningkat berkat olahraga yang rutin dilakukan
pemilik tubuh. Olahraga juga efektif membakar lemak sebagai salah satu
cara terbaik membakar lemak jahat.
Bagi
yang tidak terbiasa berolahraga berat, sebaiknya tidak memaksakan diri
berolahraga dengan cara memaksakan fisik bergerak. Lebih baik awali
dengan pemanasan fisik, misalnya 20 menit pada minggu pertama. Untuk
minggu berikutnya tingkatkan menjadi 30 menit.
Setelah
tubuh beradaptasi dengan gerakan berolahraga, imbangi pula dengan
asupan makanan bergizi. Jangan lupa minum air putih yang cukup untuk
mencegah dehidrasi. Asupan makanan harus terjaga dengan baik dan
menghindari dari makanan goreng-gorengan, jeroan, atau makanan berkadar
kolesterol dan gula tinggi lainnya. Karena itu sehat dengan reiki ajak Anda semua cinta berolahraga sebagai bagian gaya hidup sehat.
Tukarkan
pengalaman hidup sehat kepada orang sekeliling Anda. Bagi praktisi
reiki sekalipun energi reiki mampu menghadang dan menghalau penyakit,
jika tidak diimbangi dengan olahraga rasanya hidup sehat kurang pas.
Sebab manfaat olahraga tidak dinikmati hari ini saja, akan tetapi juga
masa yang akan datang, demi tubuh sehat dan bugar. Selamat menjalankan
olahraga apa pun jenisnya yang Anda sukai.
0 komentar