ON LINE

Followers

KEMAMPUAN MATEMATIKA TAK DITENTUKAN IQ.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Rabu, 16 Januari 2013

Studi yang dilakukan psikolog Universitas California Los Angeles Amerika Serikat, Kou Murayama, menunjukkan kepandaian dalam matematika tidak ditentukan oleh tingkat kecerdasan ( intelligent question/IQ ) seseorang. Faktor penentunya adalah motivasi untuk bekerja keras dan teknik belajar yang baik. Saat ini asal-usul kemampuan matematika masih kontrovensi.

Sejumlah studi menunjukkan, kemampuan matematika ada sejak bayi. Simpulan ini umumnya ada di negara-negara Barat. Kelompok lain justru melihat faktor budaya sebagai pemicu dominan kemampuan matematika. Murayama yang melakukan penelitian terhadap lebih dari 3.500 anak Jerman menunjukkan, dengan motivasi dan strategi belajar yang efektif, kemampuan matematika anak kelas 5 bisa menyamai kemampuan anak kelas 8.
Sebelum mengenal matematika, kenal dulu ilmu hitung.
Sebelum mengenal matematika, belajar dulu ilmu hitung.
Namun temuan yang dimuat dalam jurnal Child Development itu menunjukkan, pemaksaan pada anak-anak untuk belajar matematika tidak membantu meningkatkan kemampuan mereka. " Tekanan  orangtua tidak dapat menciptakan dorongan abadi dalam kemampuan matematika anak, " katanya kepada Livescience, Jumat ( 28/12 ) di California Los Angeles.
Matematika. Sebagian besar orang yang mendengar kata itu langsung bergidik. Sebagian lagi tiba-tiba merasa lemas. Matematika kerap menjadi momok menakutkan bagi anak kecil hingga orang dewasa. Namun, karena menjadi mata pelajaran utama di sekolah, orangtua sering memaksa anaknya untuk belajar matematika.
Matematika membuat sebagian murid langsung bergidik.  Matematika dianggap momok menakutkan bagi anak kecil hingga orang dewasa. Karena Matematika menjadi mata pelajaran utama di sekolah, orangtua sering memaksa anaknya untuk belajar matematika.
Sebaliknya, orang yang ingin menguasai matematika karena dorongan diri sendiri, peningkatan kemampuannya tinggi. Jadi hal yang perlu dilakukan adalah mendorong guru dan orangtua untuk mengajarkan matematika yang dikaitkan dengan kehidupan nyata. ( Livescience/MZW ).

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.