ON LINE

Followers

ANAK BERMAIN JUGA BELAJAR.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Selasa, 22 Januari 2013

" Tiap hari kamu main terus, kapan belajarnya, " keluh seorang ibu muda ketika suatu sore yang cerah sepulang dari bekerja di kantor, dia melihat anaknya pulang dalam keadaan belepotan lumpur menempel di sepedanya. Orangtua selalu melihat anak bermain identik dengan kurangnya waktu belajar. Padahal dengan bermain, anak berlajar banyak hal tentang lingkungan sosial dan mengasah kepekaan akan arti sebuah persahabatan.

Ilmuwan Fisika Albert Einstein pernah berkata, " Play is the highest form of research. " Saat anak belajar merangkak, berdiri lalu berlari dan memanjat pohon, kemampuan fisiknya berkembang. Bahkan American Hearth Association menyarankan anak usia di atas dua tahun bermain dan melakukan aktivitas fisik yang tidak terlalu berat.

Latihan fisik tadi minimum setengah jam sehari, dimana riset membuktikan anak aktif akan   tumbuh menjadi orang dewasa aktif.  Ia beresiko lebih rendah terserang penyakit jantung. Efek anak bermain dengan temannya, akan mengasah kemampuan berbahasa lebih baik termasuk juga melatih kerjasama dan kecerdasan interpesonal.

Bermain positif memberi sumbangan terhadap kesehatan emosional. Imajinasi anak dilatih sambil membayangkan dirinya seperti pahlawan Godam yang bisa terbang dalam cerita komik  karya Wied NS Jogja. Anak perempuan pun berlatih menjadi koki dengan merajang-rajang gedebok anak pisang, menimang boneka lalu menyuntiknya layaknya dokter cilik.
Bermain di alam terbuka mengasah kepekaan anak akan pentingnya kerjasama dengan temannya. Ajang sosialisasi mengenal arti pertemanan.
Bermain di alam terbuka mengasah kepekaan anak akan pentingnya kerjasama dengan temannya. Ajang sosialisasi mengenal arti pertemanan.
Masa kanak-kanak yang indah selalu dilewatkan dengan bermain bersama teman sebaya. Permainan tradisional engklek sangat disukai anak, karena melatih ketrampilan melompat.
Masa kanak-kanak yang indah selalu dilewatkan dengan bermain bersama teman sebaya. Permainan tradisional engklek sangat disukai anak, karena melatih ketrampilan melompat dengan satu kaki diangkat dan menjaga keseimbangan tubuh agar tidak jatuh.
Bermain air hujan setelah itu mandi di kali atau main bola di lapangan becek menjadikan permainan kelompok menjadi seru.
Bermain air hujan setelah itu mandi di kali atau main bola di lapangan becek menjadikan permainan kelompok menjadi seru.
Anak laki pun tak mau kalah dengan kegiatan  anak perempuan. Ia mengambil ember lalu memukulnya dengan gagang sapu, menirukan pemain musik yang sedang bernyanyi di atas panggung. Dengan naluri seperti itu boleh dikatakan masa bermain bagi anak adalah lumrah terjadi pada anak seusia 3 tahun ke atas.

Selain bermain dengan anak sebayanya, orangtua juga menjadi partner bermain di rumah. Selain mengawasi kegiatan anak, orangtua perlu juga menemani anak saat belajar.   Masuk dunia anak, orangtua pun akan teringat masa kanak-kanaknya dulu, bagaimana dia diperlakukan oleh orangtuanya dan sering dijewer kupingnya ketika namanya dipanggil tidak menyahut.
Menemani anak belajar membaca dengan mengenalkan abjad dan angka.
Menemani anak belajar membaca dengan mengenalkan abjad dan angka.
Saat anak bermain dengan orangtuanya, biarkanlah dia mengarahkan orangtuanya untuk tunduk dan patuh. Misalnya menjadikan anak sebagai jenderal perang, sementara kita menjadi prajurit yang siap diperintah untuk berperang. Jika hal ini sering dilakukan anak akan merasa diperhatikan, ditemani dan dipenuhi kebutuhannya oleh orangtuanya.

Sekalipun manfaat bermain anak menumbuhkan sisi positif untuk melatih kecerdasannya, anak juga harus mengutamakan belajar di sore atau malam hari. Jangan sampai keasyikan bermain di luar rumah, tugas sekolah terbengkalai. Orangtua pun perlu berperan dalam membantu mencerdaskan daya pikir anak , misalnya membantu memecahkan pekerjaan sekolah yang harus digarap di rumah, misalnya pelajaran ilmu hitung atau matematika

Sumber tulisan : Klasika Kesehatan Anak dan Ibu  ( di-edit ).

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.