Bayangkan,
suatu hari Anda memesan makanan di restoran cepat saji, tetapi yang
Anda dapatkan bukan makanan, melainkan uang tunai dalam jumlah besar.
Tentu Anda bingung, apa yang seharusnya dilakukan, mengembalikan uang
itu atau mengambilnya untuk melunasi utang di bank. Peristiwa ini
menimpa pasangan muda Matthew dan Janelle Jones saat keduanya berada di
restoran cepat saji membuatnya bingung untuk mengambil keputasan segera.
Akhirnya
setelah berpikir lama, pasangan itu berniat untuk mengembalikan
sekantong uang ini kepada yang berhak. Akan tetapi mereka tak tahu siapa
pemilik uang ini ? Peristiwa langka yang dialami Matthew dan Janelle
ini diawali pada Jumat sore pekan lalu, sekitar pukul 16.30.
Karena
bingung, Janelle menelepon suaminya Matthew yang berada di rumah.
Matthew meminta Janelle segera pulang agar mereaka bisa mengembalikan
uang itu bersama-sama. Sampai di rumah uang itu dihitung dan jumlahnya
lumayan besar, yaitu 2.631 dollar AS atau Rp 32, 9 juta.
Bersama
istrinya Matthew mempertimbangkan menyimpan uang itu untuk kepentingan
pribadi mereka di rumah. Akan tetapi hati nurani mereka berkata, bahwa
uang itu bukan miliknya dan harus dikembalikan kepada yang berhak.
Pasangan itu penganut agama yang taat beribadah dan mengajarkan sikap
jujur dalam perilaku keseharian.
Karena
itulah mereka mengembalikan uang itu kepada pihak restoran cepat saji
tempat Janelle membeli makanan dan minuman. Staf Burger King membenarkan
insiden itu, tetapi menolak berkomentar. Dikutip dari fosters.com,
Janelle menceritakan, ada staf restoran yang mengaku akan dipecat jika
uang benar-benar hilang.
Sebagai
tanda terima kasih, restoran itu akan memberikan lima paket makanan
gratis kepada Matthew dan Janelle. Seandainya peristiwa itu terjadi pada
Anda, kira-kira sikap apa yang diambil, mengembalikan uang itu atau
menyimpannya untuk kepentingan pribadi. Bingung dengan peristiwa itu ?
UPI.
0 komentar