Seorang
pria asal Minneapolis, AS, yang memanfaatkan bantuan sosial, padahal
tinggal di sebuah yacht mewah seharga 1,2 juta dollar AS, dijatuhi
hukuman 21 bulan penjara. Colin Chisholm III ( 63 ) terbukti bersalah
memanfaatkan bantuan sosial yang bukan haknya. Demikian kesimpulan hakim
pengadilan Hennepin County, Senin lalu. Jaksa penuntut mengatakan, saat
hukuman dijatuhkan, Chisholm tak banyak berkomentar satu patah kata
pun.
Chisholm
dan istrinya, Andrea Chisholm ( 54 ), mengumpulkan setidaknya 168,000
dollar AS dalam bentuk kupon makan dan tunjangan kesehatan serta uang
tunai saat tinggal di yacht mewah di Florida sebelum pindah ke sebuah
danau di dekat Minneapolis. Penuntut mengatakan, Chisholm mengajukan
puluhan formulir tunjangan sosial antara tahun 2004 dan 2012 dan tak
pernah memberitahukan identitas mereka sebenarnya sebagai pejabat tinggi
di perusahaan televisi satelit yang berbasis di Karibia. Andrea juga
didakwa membantu melakukan penipuan.
Reuters / JOY.
0 komentar