Niat
belanja berubah menjadi malapetaka bagi sebagian penduduk kota
Perfektur Hechi, Tiongkok barat laut, pekan lalu. Sejumlah calon pembeli
di kawasan pasar Hechi yang ramai tiba-tiba sekujur tubuhnya terlumuri
kotoran manusia berwarna coklat saat sebuah mobil tinja meledak di dekat
pasar itu. Dong Tang, seorang saksi mata, seperti dikutip situs Daily
Mail ( 31/12 ), mengatakan, dia melihat kerumunan orang di depan sebuah
toko.
Karena
penasaran atas bunyi ledakan tadi, Dong Tang mendekat untuk mengetahui
apa yang terjadi. Namun tiba-tiba bau busuk sangat menyengat tercium,
mengurungkan niatnya datang mendekat. Dong Tang sadar bahwa ternyata bau
busuk menyengat yang menyebar tertiup angin berasal dari mobil tinja
yang meledak tak jauh dari kerumunan orang di pasar.
"
Cairan pekat berwarna coklat dengan bau yang sangat busuk bertebaran di
mana-mana seiring tiupan angin. Bahkan barang-barang jualan yang
dipajang di depan toko juga kena cipratan tinja, " kata Dong. Perusahaan
mobil tinja yang bertanggung jawab mengoleksi kotoran manusia di
wilayah pasar tersebut mengatakan, ada kegagalan teknis dalam sistem
tangki mobil tersebut sehingga semua tuntutan kompensasi akan disalurkan
ke perusahaan pembuat tangki.
Seorang
pemilik toko yang barang dagangannya terlumuri kotoran mengatakan, dia
perlu waktu seminggu untuk membersihkan semua kotoran yang ada dalam
tokonya. Pedagang lain pun yang nasibnya sama, harus segera membersihkan
kotoran yang menempel barang dagangannya. Saat ini semua pedagang di
pasar Hechi sedang ramai-ramai kerja bakti membersihkan lingkungan dari
bau tak sedap, tinja manusia.
AFP.
0 komentar