Kebun
binatang Sky di Taichung, Taiwan, terancam denda 75.000 dollar Taiwan
atau sekitar Rp 30 juta karena menyebabkan seekor kuda nil terluka.
Situs berita Taiwan Times memberitakan, kuda nil bernama A Ho itu
terluka setelah melompat keluar dari truk yang membawanya kembali dari
Miaoli County. Diduga merasa tak nyaman di dalam kontainer, A Ho
melompat keluar dari truk yang sedang berjalan.
Akibatnya,
A Ho jatuh dan membentur mobil di belakang truk yang sedang melaju
kencang. Kaki kiri belakang kuda nil berbobot sekitar 2 ton itu patah,
giginya tanggal, dan sekujur tubuhnya terluka. Belasan dokter hewan pun
berkumpul di Taichung untuk membantu pemulihan A Ho.
Yang
merepotkan, mereka kesulitan memeriksa apakah A Ho menderita luka dalam
karena peralatan sinar - X tak bisa menembus kulit kuda nil setebal 5
sentimeter, lebih tebal dari kulit gajah. A Ho terlihat menikmati
perawatan di danau tak jauh dari kebun binatang. Saat dibawa kembali ke
kandangnya, kabel yang mengangkut kontainer berisi A Ho putus dan
akhirnya A Ho terjatuh kembali dari ketinggian 2 meter.
Reuters / WAS.
0 komentar