ON LINE

Followers

TETAP SEHAT SAAT MUSIM HUJAN BERLANGSUNG.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Kamis, 03 November 2011

Tiada yang lebih gembira di saat musim hujan tiba selain Pak Tani dan Sang Kodok. Betapa tidak musim hujan boleh disebut sebagai musim yang dirindukan untuk kembali mengolah sawah buat menanam padi. Demikian halnya Sang Kodok yang hidup di dua alam akan bergembira ria menceburkan diri di genangan air hujan yang mengalir ke sawah dan selokan sehingga menambah riuhnya celotehan sang kodok mengorek di malam hari. Musim hujan tiba setelah kemarau panjang yang panas seolah memberi kesegaran dan kesejukan tersendiri bagi kita yang hidup di daerah khatulistiwa.



Akan tetapi hujan yang jatuh ke bumi tidak saja menghadirkan keromantisan Pak Tani dengan Kerbaunya berikut Sang Kodok dengan nyanyiannya, namun juga perlu menghadirkan kewaspadaan kita agar tidak membuang sampah ke aliran sungai yang kerap dituding sebagai biang terjadinya banjir. Bila tidak hati-hati menjaga diri dan sikap waspada menjaga lingkungan, hujan yang menjadi rahmat bagi manusia akan menjadi bencana dan tentu saja penyakit musiman.



Kuman, virus dan bakteri patogen yang menjadi sumber penyakit dapat hinggap di mana-mana. Terlebih lagi bila turunnya hujan mengakibatkan banjir. Selain sumber air bersih tercemar beragam penyakit seperti penyakit kulit dan ISPA (Infeksi Saluran Pernapasan Atas) akan mudah menyerang kita semua yang lengah menjaga kebersihan diri dan lingkungan tempat tinggal. Karena itu membiasakan diri menjaga kebersihan lingkungan merupakan langkah awal untuk menjaga tetap sehat.



Menjaga kesehatan pribadi sebenarnya mudah dilakukan. Hal ini bisa dimulai dari hal-hal yang paling sederhana tanpa memerlukan biaya, misalnya anjuran mencuci tangan dengan air bersih dan sabun setelah bersin, batuk dan saat selesai memegang fasilitas umum seperti mesin ATM, telepon umum, pegangan pengaman di angkutan bus sebelum menyentuh makanan, sehabis buang air di jamban dan tentunya setelah beraktivitas olahraga dimana keringat mengucur dengan deras dan membasahi pakaian.


Proteksi tubuh Anda dari curahan air hujan dengan payung saat hujan turun. Saat ini sudah turun hujan di mana-mana.


Turunnya hujan dan mendung tebal mengakibatkan suhu dingin membuat tubuh rentan dari serangan penyakit flu, demam, diare, batuk, pilek bahkan yang perlu diwaspadai terjadinya demam berdarah. Semua gejala penyakit ini biasanya merebak di musim penghujan. Karena itu agar tidak mudah terserang penyakit, sahabat sehat dengan kundalini reiki harus pintar menjaga kondisi tubuh. Menjaga tubuh tetap fit dan hangat dengan mengonsumsi asupan makanan yang bergizi, olahraga secara teratur dan istirahat yang cukup sudah merupakan solusi agar badan senantiasa bugar. Masih ada satu cara lagi yang membahagiakan Anda, sahabat sehat bersama kundalini reiki yang telah memperoleh attunement kundalini reiki agar tubuh tetap sehat, yaitu baca dan ikuti saja kiat sehat ala praktisi reiki di akhir postingan ini dengan baik.



Pak Dokter dan Bu Dokter yang menjadi sahabat sehat dengan kundalini reiki dan beliau juga menjadi praktisi reiki berpesan agar kita juga membiasakan diri memilih ragam nutrisi bergizi salah satunya minum susu apa pun merknya. Lebih baik juga minum susu murni yaitu susu sapi perah setelah dipanaskan. Susu merupakan salah satu asupan kaya nutrisi yang paling mudah diserap oleh tubuh. Persentase penyerapan susu oleh tubuh adalah sebesar 98-100 persen. Setiap 100 gramnya susu mengandung kecukupan protein, lemak dan kalsium yang baik untuk tubuh.



Masih menurut anjuran Ahli Gizi, susu juga mengandung vitamin serta asam amino yang penting untuk pertumbuhan tubuh. Kandungan susu penting untuk menjaga kesehatan . Begitu besar manfaat susu sampai-sampai susu dijuluki "darah putih" karena membantu kesehatan tubuh. Lalu apalagi kiat menjaga tubuh agar tetap sehat? "Rajin berolahraga", tutur dokter kesehatan olahraga yang berkantor bersebelahan dengan kantor sehat dengan kundalini reiki. Beliau memang menjadi konsultan kesehatan olahragawan, sangat menganjurkan setiap orang yang masih mampu beraktivitas mau meluangkan waktu untuk aktivitas yang satu ini.



Olahraga teratur waktunya dapat dimulai dari jenis olahraga yang ringan misalnya jalan kaki di pagi hari selama setengah hingga satu jam setiap harinya. Selain murah meriah tanpa biaya, olahraga jalan kaki akan mengakibatkan metabolisme tubuh menjadi baik di mana timbunan lemak akan dibakar tuntas. Jika telah terbiasa berolahraga, mengonsumsi makanan bergizi dan menjaga kebersihan lingkungan, Insya Allah daya tahan tubuh terhadap serangan penyakit akan meningkat. Dengan sendirinya kita juga akan sehat dan bugar.



Anjuran olahraga pun sebenarnya ditujukan kepada setiap orang. Khususnya Anda...sahabat sehat dengan kundalini reiki...yang sudah mempraktekkan self healing reiki, semoga keluhan yang Anda rasakan akan berkurang. Bagaimana pun kesehatan adalah modal utama dalam hidup. Dengan sehat maka aktivitas akan berjalan lancar. "Sebagai praktisi reiki pemula anjuran olahraga wajib hukumnya dan jangan ditinggalkan," saran Master Reiki Tummo dalam bukunya Kundalini.



Mari mulai sekarang kita menjaga kebugaran tubuh dengan empat langkah yaitu makan makanan bergizi, istirahat cukup, olahraga teratur dan menata pikiran jangan mudah stress. Sedangkan kiat kelima khusus sahabat sehat bersama kundalini reiki yang telah menerima attunement dari saya, rajin-rajinlah menjalankan self healing setiap hari dengan penuh ketekunan dan jangan pernah bosan melakukan kegiatan ini. Anda sudah mempunyai bekal tambahan sebagai praktisi reiki yaitu mampu self healing (menyembuhkan diri sendiri) dan memberikan healing kepada orang lain baik jarak dekat atau jarak jauh di saat musim hujan telah tiba.

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.