Ada
kabar gembira untuk mereka yang memiliki relasi melimpah di media
sosial. Artinya akun media sosialnya seperti facebook punya banyak
penggemar alias teman yang sudah jadi pengikutnya. Kalau begitu selain
facebook sebanyak 2000 yang di-like , pengikut sebanyak 100.000 di akun
instagram pun, sudah jadi syarat untuk mendapatkan kamar gratis buat
menginap selama tujuh hari di Hotel Nordic Light, di Stockholm, Swedia.
Syarat
lainnya, saat check-in dan check out di hotel, mereka diminta
memperbarui status dan mengunggah postingan nya ke media sosial
dimaksud. Maka berbahagialah warga Stockholm yang bisa menginap di hotel
ini jika Anda dinyatakan sebagai pemenang. CEO Hotel Nordic Light,
Marcus Majewski mengatakan, hotel yang dikelolanya mempertimbangkan
postingan semacam itu di media sosial sebagai alat pembayaran syah.
Postingan
itu juga menguntungkan hotel dari sisi pemasaran. UPI.com mengutip,
Marcus bangga karena di kawasan Nordic, baru hotelnya yang melakukan hal
tersebut. Yang menggembirakan, bagi pemilik akun Facebook yang memiliki
sobat kurang dari 2.000 orang juga dapat diskon.
Pemilik
akun dengan 500 teman dapat diskon persen. Jika memiliki 1.000 teman,
diskonnya naik menjadi 10 persen. Perlu diketahui harga sewa kamar
Nordic Light per malam 360 dollar AS atau setara Rp 4.376.000 sekali
menginap. Jadi anda yang gemar bersosialisasi lewat facebook, tunggu apa
lagi untuk sebanyak mungkin menambah konco, tapi ingat ongkos pesawat
ke Swedia bayar sendiri.
UPI.
0 komentar