ON LINE

Followers

AKTIVITAS FISIK TERGANGGU JIKA TULANG SAKIT.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Jumat, 31 Januari 2014

Beraktivitas dengan bergerak bebas menjadi impian banyak orang. Artinya semua orang bebas bergerak, entah dia sehat atau sedang sakit. Bagi yang sehat tentu bergerak bebas untuk menyelesaikan pekerjaan akan merasa nyaman,  sedangkan  bagi saudara kita yang sedang sakit akan mengalami kendala.

Dengan kata lain, kondisi fisik yang kurang prima bagi saudara kita yang sakit, menjadi gangguan serius dan perlu  solusi untuk mengurangi rasa sakitnya. Salah satu penyakit yang bisa mengurangi kenyamanan bergerak adalah gangguan kesehatan tulang. Saat tulang yang menyokong tubuh mampu berdiri, duduk, rebah, dan berjalan mengalami gangguan, maka aktifitas tubuh untuk bergerak akan sulit dilakukan.


 Secara umum, penyakit osteoporosis disebabkan oleh kurangnya kalsium dalam tubuh. Kalsium dapat kita peroleh melalui berbagai macam makanan yang kita konsumsi dalam kehidupan sehari-hari.

 Penyakit osteoporosis disebabkan oleh kurangnya kalsium dalam tubuh. Kalsium dapat kita peroleh melalui berbagai macam makanan yang kita konsumsi dalam kehidupan sehari-hari.
Ada rasa nyeri menjalar pada bagian tulang yang sakit dan jika dipaksakan bergerak, maka nyeri itu akan menjalar ke seluruh tubuh. Jika serangan itu terjadi pada tulang kaki, maka untuk melangkah saja pasti terasa sakit. Itulah salah satu gangguan kesehatan tulang yang sering dialami masyarakat  Indonesia saat ini, yaitu osteoporosis.

Karakteristik penyakit tulang adalah massa tulang yang rendah hingga dapat menimbulkan  kerapuhan tulang, demikian tulis Kesehatan Akhir Pekan dalam salah satu ulasannya. Menurut penelitian, rentannya masyarakat terhadap risiko osteoporosis disebabkan budaya konsumsi kalsium masyarakat hanya 40 persen dari jumlah kalsium yang direkomendasikan dalam asupan harian. Hasil penelitian diperoleh dengan menggunakan populasi dewasa di sembilan negara kawasan Asia, termasuk Indonesia.
Untuk mencegah terjadinya osteoporosis, harus dimulai dengan konsumsi makanan yang baik untuk tulang serta olahraga teratur. Makanan yang baik untuk tulang adalah yang mengandung vitamin D dan Kalsium.
Untuk mencegah terjadinya osteoporosis, harus dimulai dengan konsumsi makanan sehat yang baik untuk tulang serta olahraga teratur. Makanan sehat untuk tulang adalah yang mengandung vitamin D dan Kalsium.
Peneliti menggali data tentang asupan harian dari populasi dan mengevaluasi asupan harian tujuh elemen mineral. Ketujuh elemen mineral antara lain, kalsium, cesium, lodin,  potasium,  strontium, thorium, dan uranium selama 24 jam dalam kurun waktu 3 hari atau lebih. Kekurangan  kalsium dalam jangka panjang bisa mengakibatkan kehilangan massa tulang secara perlahan-lahan sehingga dapat menimbulkan patah tulang.

Agar fungsi tulang  bisa optimal ada beberapa cara untuk mengurangi risiko osteoporosis. Salah satunya mencukupi kebutuhan  asupan kalsium secara teratur dibarengi aktivitas olahraga ringan. Tujuan berolahraga agar mendukung kepadatan tulang saat ini dan nanti.

Diharapkan dengan kebutuhan kalsium harian, tulang kita jadi kuat dan dapat terus bergerak sehat dalam keseharian. Asupan kalsium bisa diperoleh dari sumber makanan yang mengandung serat tinggi, seperti buah dan sayur selain suplemen produk pabrik. Siapapun bebas bergerak untuk mengejar angan-angan jika kita mampu menjaga kesehatan tulang dengan baik dalam keseharian dengan menerapkan gaya hidup sehat tulang.

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.