ON LINE

Followers

KUDZU TANAMAN YANG MERAMBAT DENGAN CEPAT.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Minggu, 19 Februari 2012

Kudzu sejenis tanaman merambat, telah berkembang dengan sangat cepat di wilayah selatan Amerika. Tanaman yang bisa menyerbu sebuah wilayah dengan sangat cepat itu berasal dari China dan dibawa pertama kali ke Amerika Serikat oleh peserta pameran dari Jepang dalam Philadelphia Centennial Exhibition di tahun 1876.



Selama masa depresi, Departemen Pertanian AS ( USDA ) mendorong para petani menanam kudzu sebagai cara untuk mengurangi penggerusan tanah. Namun para petani kemudian menyadari bahwa kudzu langsung menghantam dan mematikan tanaman lainnya. Kudzu tumbuh cepat dengan daun-daunnya yang hijau lebar ukurannya.



Tanaman merambat ini menurut Situs GeoWeek, dapat tumbuh dalam berbagai jenis tanah dan mampu merambat dan memanjat bidang apa pun. Maka pepohonan, jalan, pagar, tanda-tanda lalu lintas di pinggir jalan, tiang-tiang listrik dan rongsokan mobil bekas yang terbengkelai menjadi media merambat tumbuhan Kudzu. Karena merusak pemandangan indah suatu kota, maka tahun 1953 USDA menetapkan kudzu sebagai hama gulma.


Tanaman merambat yang diangap sebagai gulma, ternyata mempunyai efek positif bagi kesehatan. Sebuah studi yang dipublikasikan di Journal of Agricultural and Food Chemistry menguraikan bahwa ekstrak akar tanaman bisa membantu mengendalikan gejala-gejala sindrom metabolik.


Namun tindakan pemusnahan tumbuhan ini sudah terlambat. Begitu luasnya rambatan tanaman Kudzu di seantero daerah, membuat invasi kudzu sudah sulit dihentikan pertumbuhannya. Saat itu para pengusaha berupaya untuk memanfaatkan kudzu sebagai produk komersial. Mulai dari keranjang, kartu, atau pun poster yang dibuat dari kertas berbahan baku kudzu, jeli dan sabun sampai makanan binatang, memanfaatkan kudzu yang ternyata mendatangkan nilai tambah bagi pengusaha.


Kudzu adalah tanaman rambat yang aslinya berasal dari Jepang dan wilayah utara Cina. Kudzu pertama kali dibawa ke Amerika Serikat pada tahun 1876. Tanaman ini tergolong mudah beradaptasi dengan iklim apapun. Kudzu juga dimanfaatkan sebagai obat (jamu), bahan pembuat sabun, jeli, lotion, dan minuman beralkohol.


Penelitian pun dilakukan Harvard Medical School mengenai pemanfaatan kudzu untuk penanganan kecanduan alkohol. Kudzu tumbuh setinggi 30 sentimeter per hari dan dapat tumbuh sampai tingginya mencapai lebih dari 18 meter setiap musim.



Tanaman merambat ini menutupi lahan seluas 2,8 juta hektar di wilayah selatan. Tanaman ini resistan terhadap segala bentuk herbisida bahkan malah membuat kudzu tumbuh lebih banyak lagi. Dibutuhkan waktu 10 tahun untuk mematikan satu tanaman kudzu dengan menggunakan herbisida.



Sumber : GeoWeek.

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.