Pengadilan Pakistan mulai mengadili seorang agen intelijen Amerika, CIA yang didakwa melakukan pembunuhan terhadap dua warga Pakistan, Kamis 03/03. Pengadilan terhadap agen intelijen Amerika Serikat Raymond Davis digelar di Komplek Penjara demi alasan keamanan. Pasukan keamanan Pakistan melakukan pengamanan ketat di penjara Kot Lakhpat di Lahore selama berlangsungnya sidang pengadilan itu.
Terdakwa agen intelijen Amerika Serikat, Raymond Davis yang didakwa membunuh dua warga Pakistan di Lahore pada tanggal 27 Januari lalu. Dalam pledoinya Davis mengatakan ia melakukan penembakan untuk melindungi dirinya dari serangan kedua warga Pakistan itu.
Selama sidang pengadilan Davis didampingi kuasa hukumnya Zahid Hussain Bokhari. Mantan jaksa pemerintah dan mantan hakim pengadilan tinggi Pakistan yang diminta konsulat Amerika Serikat di Pakistan terus mendampingi kliennya yang tersandung masalah selama jalannya sidang. Kasus Davis sempat menimbulkan ketegangan hubungan Pakistan dengan Amerika Serikat. Amerika Serikat menegaskan Davis memiliki kekebalan diplomatik dan harus dipulangkan ke Amerika Serikat. Sebelum sidang warga Lahore Pakistan melakukan unjuk rasa menentang Amerika Serikat atas masalah Davis ini.
Sumber : Reuters/Pakistan - Davis Hearing.
0 komentar