ON LINE

Followers

PEMOGOKAN SEKTOR TRANSPORTASI YUNANI.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Jumat, 04 Juni 2010

Para karyawan transportasi kembali melakukan aksi mogok yang menimbulkan kekacauan ekonomi di masyarakat. Mereka memprotes kebijakan reformasi ekonomi pemerintah guna mengurangi beban utang nasionnal yang dinilai merugikan masyarakat. Mereka melakukan mogok selama 24 jam Kamis ( 3/6).



Para penumpang yang biasanya menggunakan transportasi umum frustasi mencari angkutan untuk bekerja. Hal ini diperparah dengan sejumlah di jalan dan berhenti beroperasinya moda transportasi seperti trem dan kereta api bawah tanah. Seorang pengguna komuter mengatakan dirinya sangat dipersulit dengan kondisi ini, baik secara fisik dan finansial.



Transportasi yang murah seperti komuter berhenti sehingga harus beralih ke taksi dengan biaya mahal. Sementara para wisatawan yang berlibur juga terjebak dalam pemondokan dan harus menjadwal ulang penerbangannya. Selain sektor transportasi para wartawan juga melakukan aksi mogok tanpa siaran televisi dan radio.




Buruh sektor transportasi pun mogok mengakibatkan penerbangan tertunda. Seorang calon penumpang pesawat tidur di bandara.


Dalam tiga bulan terakhir Yunani sering dilanda aksi mogok atas reformasi ekonomi yang dilakukan pemerintah yang dianggap merugikan masyarakat. Bentuk-bentuk reformasi itu antara lain pemotongan upah dan bonus, pembekuan operasi perusahaan dan kenaikan pajak. Namun pemerintah tetap kukuh




Demonstran beraksi di Athena, Yunani, Rabu (03/6), dalam aksi mogok kerja selama 24 jam, yang dilakukan karyawan swasta. Kantor- kantor pemerintah, sekolah, dan perguruan tinggi juga tutup karena seruan pemogokan nasional. Hanya layanan gawat darurat rumah sakit yang buka.


pada kebijakannya untuk mengurangi beban utang nasional. Langkah ini merupakan bagian dari kesepakatan untuk mengamankan paket penyelamatan keuangan oleh IMF.



Sumber : Reuters/Greece Transport Strike.

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.