ON LINE

Followers

BANJIR DI AUSTRALIA SETELAH GELOMBANG PANAS.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Selasa, 26 Maret 2013

Belum usai musim panas berlangsung di Australia, kini gelombang panas yang melanda benua itu digantikan dengan hujan lebat yang turun sepanjang akhir pekan lalu. Akibatnya Australia dilanda banjir yang menggenangi sejumlah kawasan di bagian timur Australia. Laporan dari Kepolisian Negara Bagian Quensland, Senin ( 28/1 ) menyatakan, empat korban tewas akibat terjangan banjir itu.

Korban banjir pertama diidentifikasikan sebagai pria jompo, ditemukan tewas mengambang di dekat kota Bundaberg, sekitar 385 kilometer arah utara Brisbane. Dua korban lainnya tewas akibat hanyut di dua kota berbeda, yakni Brisbane dan Gympie. Sedangkan korban tewas keempat adalah seorang bocah laki-laki berusia tiga tahun.

Bocah ini bersama ibunya melintas di jalanan Brisbane saat pohon besar tumbang menimpanya. Kedua korban lalu dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan intensif, tetapi nyawa bocah malang ini tak tertolong. Sementara ibunya terluka dan masih dalam perawatan di rumah sakit.

Banjir yang menyerang Brisbane sebagai pusat kota bisnis dan ibu kota Negara Bagian Quensland, sebanyak 1.200 rumah di kota Bundaberg juga ikut terendam banjir. Kota ini terletak 360 kilometer sebelah utara Brisbane. Kota lain di Queensland yang ikut menderita akibat banjir, antara lain, Gladstone, Gympie dan Ipswich.
Warga menyaksikan ruas jalan yang tertutup banjir fi Bundaberg, Queensland, Australia, 28/1. Sebanyak 1200 rumah di daerah tersebut terendam banjir akibat badai Oswald. Tiga orang dinyatakan meninggal dunia dalam peristiwa ini.
Warga menyaksikan ruas jalan yang tertutup banjir di Bundaberg, Queensland, Australia, 28/1. Sebanyak 1200 rumah di daerah tersebut terendam banjir akibat badai Oswald. Empat orang dinyatakan meninggal dunia dalam peristiwa ini.
Warga bermain di derasnya banjir di tepi pantai kota Burleigh, Queensland, Australia, 28/1.
Dimana ada banjir, tua dan muda bermain air. Warga bermain di derasnya banjir di tepi pantai kota Burleigh, Queensland, Australia, 28/1.
Tingginya air menyebabkan jembatan Jembatan sungai Burnett tertutup oleh luapan sungai di Bundaberg, Queensland, Australia, 28/1.
Tingginya air menyebabkan jembatan sungai Burnett tertutup oleh luapan sungai di Bundaberg, Queensland, Australia, 28/1.
Air semakin tinggi genangannya membuat warga Warga menyelamatkan diri dengan menggunakan perahu kecil di Bundaberg, Queensland, Australia, 28/1,
Air semakin tinggi genangannya membuat warga
 menyelamatkan diri dengan menggunakan perahu kecil di Bundaberg, Queensland, Australia, 28/1,
Banjir juga menyebabkan air laut meluap di Air laut meluap hingga ke jalan utama Burleigh Heads, Queensland, Australia, 28/1.
Banjir juga menyebabkan air laut meluap hingga ke jalan utama Burleigh Heads, Queensland, Australia, 28/1.
Derasnya banjir di membuat warga bermain ski di Warga bermain papan selancar di derasnya banjir Downey Park, Brisbane, Australia, akibat meluapnya sungai Bremer, Australia, 28/1.
Derasnya banjir dimanfaatkan warga bermain papan selancar di Downey Park, Brisbane, Australia. Banjir terjadi akibat meluapnya sungai Bremer, Australia, 28/1.
Warga menyaksikan luapan banjir yang menutup jalan utama di Bundaberg, Australia, Queensland, 28/1.
Warga menyaksikan luapan banjir yang menutup jalan utama di Bundaberg, Australia, Queensland, 28/1.
Warga menggunakan mobil pribadi mengungsi melewati genangan air yang menutup jalan dan halaman rumah. Mobil berusaha menerjang banjir di Chinderah, Australia, 28/1.
Warga menggunakan mobil pribadi mengungsi melewati genangan air yang menutup jalan dan halaman rumah. Mobil berusaha menerjang banjir di Chinderah, Australia, 28/1.
Peristiwa  kali ini adalah banjir besar ketiga yang melanda Queensland dalam dua tahun terakhir. Banjir besar pada tahun 2011 menewaskan 35 orang. Pemerintah setempat mengerahkan sedikitnya 14 unit helikopter, termasuk dua heli Blackhawk milik militer, untuk menyelamatkan para korban banjir keluar dari wilayah yang terkepung banjir.

Akhirnya tim penyelamat berhasil menolong sedikitnya 18 warga yang mencoba bertahan di atas atap rumah masing-masing.  Warga kota itu  masih terus berjuang menyelamatkan diri dan berusaha keluar dari wilayah bencana dengan menggunakan rakit dan perahu. Satu keluarga dilaporkan terjebak di dalam mobil yang nyaris tenggelam ketika permukaan air semakin tinggi di daerah Biloela, sebelat barat kota Bundaberg, Minggu ini. ( AFP/AP )

Foto-foto by : EPA/DAVE HUNT/DAN PELED/NICOLE ARMITSTEAD/David Kapernick AUSTRALIA/Lionel Armitstead

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.