ON LINE

Followers

YUICHIRO MIURA KEMBALI TIBA DI PUNCAK EVEREST.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Jumat, 07 Juni 2013

Masih ingat dengan nama pendaki gunung tertua asal Jepang? Dialah Yuichiro Miura yang kembali mencapai puncak Gunung Everest hari Kamis ( 23/5 ). Dalam usia 80 tahun, pria Jepang itu menjadi orang tertua yang mencapai puncak tertinggi dunia tersebut.

Miura dan putra keduanya, Gouta, tiba di puncak sekitar pukul 09.00 waktu setempat, mengalahkan rekor sebelumnya dengan selisih empat tahun. " Saya merasa seperti orang paling bahagia di dunia, " kata Miura dalam percakapan dengan kantor nya di Tokyo. Rekor itu mungkin tidak akan lama dipegangnya karena Min Bahadur Sherchan, pemegang gelar sebelumnya, bersiap mendaki puncak Everest pekan depan.

Lelaki Nepal berusia 81 tahun itu bertekad mencapai puncak Everest. Namun, mungkin pemecah rekor bukan terpenting bagi Miura, yang mengatakan upayanya mencapai puncak tertinggi itu, untuk menantang alam batasan saya sendiri, juga untuk menghormati alam. Istrinya, Tomoko ( 80 ) mengatakan, Miura adalah orang yang melakukan apa yang dia percayai, tak peduli apa kata orang lain.
Yuichiro Miura lelaki Jepang berusia 80 tahun yang pernah menjalani empat pembedahan jantung, tiba di puncak Gunung Everest semalam, sekali gus menjadi pendaki tertua menakluk gunung tertinggi di dunia itu.
Yuichiro Miura lelaki Jepang berusia 80 tahun yang pernah menjalani empat pembedahan jantung, tiba di puncak Gunung Everest. Ia ditemani anak keduanya, Gouta.
Miura mendaki mengikut laluan sama yang pernah digunakan Sir Sir Edmund Hillary dan Tenzing Norgay 60 tahun lalu.
Miura mendaki hingga tiba di puncak Everest, mengikuti rute pendakian lama yang pernah digunakan Sir Sir Edmund Hillary dan Tenzing Norgay 60 tahun lalu.
Ini adalah ketiga kalinya Miura mencapai puncak Everest. Dia sebelumnya mencapai puncak setinggi 8.848 meter itu ketika berusia 70 tahun dan kemudian 75 tahun. Miura mencapai puncak itu walau menjalani operasi jantung karena aritmia, detak jantung yang tak teratur, Januari lalu.

Tahun 1979 Miura menjadi terkenal karena aksinya yang pertama menuruni Everest dengan main ski. Ayahnya, Keizo, berski menuruni Mont Blanc pada usia 99 tahun. Keluarga pendaki gunung itu boleh bangga dengan prestasinya mencapai puncak tertinggi atap dunia di saat usianya sudah lanjut. Mimpi Miura telah terwujud dengan pendakian kali ini.

( AFP/DI ).

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.