Apa
jadinya jika seekor babi meramaikan pemilihan wali kota? Laman berita
UPI melaporkan, babi berusia satu tahun bernama Giggles milik Michael
Ewing diikutkan dalam kampanye pemilihan wali kota Flint, Michigan,
Amerika Serikat. Ewing, yang juga seorang advokat, meluncurkan kampanye
babi Giggles dalam grup Facebook.
Ia
menyebutkan, Giggles tak memiliki sejarah kriminal, tidak pernah tidak
bertanggungjawab secara finansial, tak akan mengambil uang dari
kepentingan khusus, mendukung polisi, dan tak pernah melanggar tenggat
terkait hal penting. Ewing mengatakan, kampanye Giggles memiliki tujuan
serius, yakni agar publik memberi perhatian pada transparansi proses
pemilihan tersebut.
"
Jika kita memilih seseorang yang tak mampu menjawab tantangan, Michigan
akan kembali ke situasi darurat, " katanya. Karen Weawer, kandidat
oposisi yang menantang kandidat petahana Dayne Walling, menyebut
kampanye Giggles sebagai lelucon proses demokratik.
UPI / LOK / Getty Images.
0 komentar