Tidur
di sembarang tempat itu kadang kurang baik, terlebih saat jam kerja.
Ini yang terjadi pada seorang petugas bagasi di Bandara Internasional
Tacoma-Seattle, AS. Karyawan bagasi yang mulai bekerja pukul lima pagi
Senin lalu seharusnya jadwal kerjanya selesai pukul 14.30. Akan tetapi,
dia tertidur diruang kargo pesawat Alaska Airlines penerbangan 448 yang
letaknya di bawah kabin penumpang.
Tidur nyenyak membuatnya lupa akan sekitar dan jelas karyawan ini tidak eling saat
pesawat lepas landas dan mengudara ke bandara tujuan. Saat penerbangan
menembus awan putih, penumpang di dalam kabin tiba-tiba mendengar
teriakan minta tolong dan benturan aneh di lantai kabin pesawat. Keruan
saja penumpang panik dan bertanya ada apa dengan kejadian ini ?
Ternyata
suara benturan itu adalah pukulan keras berasal dari ruang bagasi
tempat menyimpan barang penumpang. Pilot pesawat akhirnya meminta izin
kembali kepada petugas pengawas lalu lintas udara. " Saya mendengar
suara berasal dari ruang bagasi dan akhirnya memutuskan kembali, " kata
pilot.
Namun,
pukulan bukannya berhenti malah semakin kencang suaranya dan seorang
marshal udara yang bertugas balik memukul lantai kabin dan mengatakan,
bahwa pesawat akan mendarat. Begitu mendarat, si tukang tidur itu lemas
dan dibawa ambulan ke ruang darurat untuk mendapatkan pemeriksaan.
Reuters / AFP / Foto : nydailynews
0 komentar