Otak
jenazah saat manusia telah mati, proses hidup bagian-bagian tubuh
manusia tidak berakhir bersamaan. Setelah paru-paru berhenti, jantung
berhenti berdetak, otak berhenti bekerja, tubuh mulai mendingin dan
tanda-tanda vital kehidupan menghilang, masih ada sel-sel tubuh yang
bertahan hidup hingga beberapa minggu. Para peneliti dapat memanen sel
yang masih hidup dari kulit kepala dan lapisan otak jenazah manusia dan
memprogramnya menjadi sel punca.
Sel
punca yaitu sel yang berpotensi untuk dikembangkan menjadi berbagai
jenis sel dalam tubuh. Adapun proses yang dilakukan peneliti adalah
dengan mengambil fibroblas sel jaringan ikat dari kulit kepala dan
lapisan otak dari 146 donor untuk diinduksi menjadi sel punca
pluripoten. " Kami dapat mengatur jaringan sel hidup dari orang mati
pada skala yang lebih besar dibandingkan sebelumnya, " kata Thomas Hyde,
peneliti dari Institut Pengembangan Otak Lieber, di Baltimore, Amerika
Serikat, kepada Livescience, Selasa ( 16/10 ).
Sel-sel
kulit kepala berkembang lebih banyak dan cepat dibandingkan sel
durameter. Hasil penelitian yang dimuat jurnal Plos One, 27 September,
ini ke depan diharapkan dapat digunakan utuk mengatasi berbagai gangguan
otak akibat malfungsi selama pembentukan jaringan, seperti skizofrenia,
bipolar, autisme dan keterbelakangan mental. ( Livescience/MZW ).
sel punca baru dengar ini mbak, terima kasih infonya
ngomong-ngomong tentang program Attunement reikinya masih jalankah saat ini? terus terang tertarik untuk mengikutinya