Jika
Anda ingin hidup nyaman, tinggallah di Norwegia. Laman UPI mengabarkan,
sebuah studi yang dilakukan oleh PBB menunjukkan bahwa tak ada tempat
lebih baik untuk ditinggali selain Norwegia dalam 12 tahun terakhir.
Laporan Indeks Pembangunan Manusia ( HDI ) 2015 PBB mengukur usia
harapan hidup, pendidikan, dan standar hidup, di Norwegia usia harapan
hidup mencapai 81,6 tahun, sementara PDB per kapita 64,992 dollar AS.
Rata-rata
penduduk Norwegia mengenyam pendidikan di sekolah selama 12,6 tahun,
sehingga skor keseluruhan untuk Norwegia mencapai 0944. Australia dan
Swiss berada di urutan kedua dan ketiga yang hanya kalah dalam
pendapatan per kapita. HDI pertama kali diluncurkan pada 1990 dan
dimaksudkan untuk menunjukkan bagaimana memperluas pilihan manusia harus
menjadi kriteria utama guna menilai hasil pembangunan.
UPI / LOK.
0 komentar