ON LINE

Followers

MENURUNKAN KOLESTEROL DENGAN MAKANAN SEHAT.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Selasa, 15 Oktober 2013

Tingginya kolesterol dalam tubuh menjadi pemicu munculnya berbagai penyakit. Pola makan sehat merupakan faktor utama untuk menghindari hal ini. Batas normal kolesterol dalam tubuh adalah 160 - 200 mg.

Semakin lanjut usia, risiko penyakit yang menghadang di depan mata semakin banyak. Terlebih lagi jika hasil pemeriksaan laboratoriom menunjukkan kadar kolesterol jahat Anda di atas batas normal. Oleh karena itu, ada baiknya Anda memilih jenis makanan yang dikonsumsi demi kesehatan.

Berikut ini ada tiga jenis makanan yang disarankan untuk membantu menurunkan kolesterol serta melindungi jantung dan pembuluh darah.
Bubur gandum.
Bubur gandum.
( 1 ) Bubur Gandum.
 Bubur gandum atau biasa dikenal juga dengan outmeal mengandung serat larut  yang dapat menurunkan kolesterol buruk. Serat larut ini juga bisa ditemukan pada jenis makanan lain, seperti apel, pir, dan buah prune. Konon serat yang larut diyakini mampu menurunkan penyerapan kolesterol dalam pencernaan Anda.
Selain dikenal sebagai ikan yang unik, ikan salmon juga terkenal sebagai ikan dengan kandungan gizi yang tinggi dan memiliki berbagai macam khasiat bagi tubuh. Salah satu kandungan yang ada dalam ikan salmon adalah omega-3 yang sangat tinggi.
Selain dikenal sebagai ikan yang unik, ikan salmon juga terkenal sebagai ikan dengan kandungan gizi yang tinggi dan memiliki berbagai macam khasiat bagi tubuh. Salah satu kandungan yang ada dalam ikan salmon adalah omega - 3.
( 2 ) Ikan.
Sampai saat ini banyak penelitian yang mendukung manfaat mengonsumsi ikan untuk menurunkan kadar kolesterol buruk dalam darah. Umumnya ikan kaya akan kandungan asam lemak omega 3. Terlebih lagi asam lemak omega 3  juga dapat membantu jantung dengan beragam cara, seperti menurunkan tekanan darah dan membantu menekan risiko pembekuan darah.
Kacang-kacangan termasuk dalam sumber omega-3 yang baik untuk dikonsumsi. Selain melindungi jantung, ternyata kacang, terutama walnut, bermanfaat menyehatkan sperma.
Kacang-kacangan termasuk dalam sumber omega-3 yang baik untuk dikonsumsi. Selain melindungi jantung, ternyata kacang, terutama walnut, bermanfaat menyehatkan sperma.
( 2 ) Kacang walnut dan almond.
Berbagai studi yang dilakukan menunjukkan walnut secara signifikan dapat menurunkan kadar kolesterol buruk dalam darah. Maklum saja kacang ini mengandung banyak asam lemak tak jenuh ganda yang dapat membuat pembuluh darah tetap sehat dan elastis. Kacang almond juga memiliki faedah yang tidak terlalu beda, yaitu penurunan kolesterol dapat Anda rasakan setelah sekitar empat minggu. Mau coba ? ( AYA ).

Sumber : Langgam Ragam Fitur Kesehatan.

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.