ON LINE

Followers

TRAGEDI PEKERJA TAMBANG MENANTI KEBEBASAN.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Senin, 27 September 2010

Kedatangan kapsul penyelamat untuk mengeluarkan 33 pekerja tambang yang terjebak di tambang bawah tanah di Chile disambut gembira oleh masyarakat Chile. Pihak keluarga pekerja tambang semakin memiliki harapan besar akan kedatangan kapsul itu yang akan menyelamatkan orang-orang yang mereka cintai.



Drama penyelamatan 33 pekerja tambang yang terperangkap di kedalaman 700 meter di bawah tanah, diharapkan semakin mendekati akhir yang menggembirakan dengan diselamatkannya pekerja tambang itu keluar dari lokasi tambang yang runtuh beberapa bulan lalu. Tiga pengeboran yang disebut sebagai rencana A, B dan C telah berhasil membuka lubang penyelamatan untuk mengeluarkan korban dengan menggunakan kapsul. Kapsul penyelamat yang dinamai Phoenix ini dirancang oleh Angkatan Laut Chile.



Tambang yang runtuh tersebut terjadi pada kedalaman 700 meter di bawah tanah. Reuters/Ivan Alvarado.

Lokasi tambang yang runtuh. Pintu tambang tersumbat akibat insiden tersebut. (AFP)

Tim penyelamat masih terus berdatangan ke lokasi tambang yang runtuh. Reuters/Ivan Alvarado.


Harapan keluarga pekerja tambang dan regu penyelamat semakin besar saat Menteri Pertambangan Chile, Laurence Golborne memberikan penjelasan tentang rencana kedatangan kapsul phoenix ke area tambang dalam waktu dekat. Meski masih harus diuji coba, kapsul ini akan menjadi alat penyelamat utama untuk mengeluarkan para pekerja tambang.



Sementara itu Menteri Kesehatan Chile, Kaime Manalich menyatakan dirinya sangat menantikan saat-saat penting tersebut. Dua ahli kesehatan akan masuk ke lubang tambang untuk membantu persiapan para pekerja penyelamatan menjalani proses penempatan kapsul. Sebagaimana diwartakan World dari Copiapo, Chile ( 26/ 09 ) menyatakan, meski telah terperangkap dalam tanah sejak 5 Agustus lalu, semangat para pekerja tambang masih tetap tinggi menantikan kebebasan mereka dari dalam tanah sebagaimana telah diwartakan beberapa media asing yang tak henti-hentinya mengabarkan peristiwa tragis ini. Keluarga pekerja tambang pun berharap orang yang dicintai akan dapat diselamatkan segera dari dalam tanah.


Keluarga korban terus berdatangan untuk mencari tahu nasib keluarga mereka. Reuters/Ivan Alvarado.


Sumber : World/Chile - Mine Latest.

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.