ON LINE

Followers

SAYUR DAN BUAH CEGAH FLEK HITAM DI WAJAH

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Rabu, 23 Desember 2009

Sudah satu minggu ini sahabat sehat dengan reiki di kantor mengeluh tentang wajahnya yang mulai kusam dan dipenuhi dengan bercak warna hitam sehingga mengganggu penampilan. Sekali pun sahabat ini terlihat cantik dengan memakai kerudung toh kegelisahan selalu terlihat dalam keseharian kerja. Maklum di usia yang sudah memasuki monopause dan sudah dikarunia tiga putri, bagi sahabat ini penampilan harus tetap diusahakan agar terlihat awet muda. "Apa bisa...Jeng?", sergah sehat dengan reiki ketika sama-sama menjalankan dinas siaran pagi beberapa hari lalu. Beliau menjawab bahwa dalam mempertahankan kebersihan kulit wajah sampai tua ada caranya. "Tunggu saja nanti sehabis kita rekaman dan editing, resep khusus ini aku beri tahu kamu...sabar saja ya?", katanya.

Tapi kalau sudah tahu resepnya kenapa tetap saja mengeluh? Dalam mengatasi gangguan tadi kenapa sampai menampakkan kegelisahan apalagi kalau menghadapi pekerjaan yang dikejar deadline siaran? Harusnya kalau sudah tahu resepnya langsung saja dipraktekkan. Perkara berhasil itu urusan nanti. Daripada menduga-duga akan mustajabnya resep tadi dalam mencegah bercak hitam di wajah, sehat dengan reiki lalu membuka file dokumentasi kesehatan kulit tentang pentingnya makan sayur dan buah yang mengandung vitamin A, C dan E. Disebutkan dalam file tadi bahwa bercak-bercak hitam adalah tanda proses penuaan pada kulit. Hal ini dikarenakan terjadinya penumpukan pigmen melanin. Pigmen itulah yang menyebabkan kulit kita terlihat sawo matang.

Ya...kalau sawo matang sih enak dan manis untuk kita konsumsi buah ini. Tapi kalau kulit sawo matang akan menjadi persoalan serius bagi wanita yang tetap menjaga penampilan kulit tubuh dan wajahnya agar terlihat bersih,putih dan segar. Perlu kita ketahui bahwa sinar matahari mengandung sinar ultraviolet (UV). Sinar UV ini sebenarnya sangat berguna karena dapat membunuh bakteri yang bisa mengganggu kesehatan. Bila sinar ini terkena suatu bahan atau jaringan bersama oksigen akan menghasilkan zat yang dikenal sebagai oksigen radikal, yakni oksigen yang sangat aktif.

Oksigen radikal akan merangsang tyrosine (salah satu asam amino esensial yang ada di seluruh jaringan tubuh manusia) untuk berubah menjadi Dopa (dehydroxy-phenyl-alanine). Selanjutnya Dopa ini akan berubah menjadi quinone lalu berubah menjadi melanin yakni pigmen kulit itu tadi. Apabila sinar UV terlalu banyak pembentukan oksigen radikal juga banyak. Selanjutnya akan membentuk melanin yang banyak pula dan akibatnya terjadi bercak-bercak hitam pada kulit.

Ketika masih muda kemampuan fisiologis tubuh masih sangat prima dan kuat. Kendati pun oksigen radikal itu berguna bila berlebihan toh tetap akan merusak jaringan tubuh. Yang menggembirakan tubuh kita memiliki zat yang lazim disebut sebagai antioksidan. Antioksidan dapat menetralkan oksigen radikal yang berlebih tadi. Ketika usia muda kemampuan tubuh untuk menghasilkan antioksidan juga masih sangat prima sehingga efek negatif dari oksigen radikal dapat dikontrol dengan baik. Yang tergolong antioksidan antara lain provitamin A, E, C, glutathion, SOD dan banyak lagi. Sebagian besar bahan pembentuk antioksidan maupun antioksidan sendiri bisa kita peroleh dalam makanan sehari-hari utamanya buah dan sayur segar.

"Betul sayur segar dan buah aku biasa konsumsi di malam hari menjelang tidur dan makan malam dengan 3 atau 4 potong roti saja", kata teman sehat dengan reiki menepati janjinya memberikan resep khusus ini. Kenapa buah dan sayur sangat penting untuk mencegah bercak hitam di wajah? Disebutkan bahwa proses penuaan akan terjadi kepada siapa saja tanpa terkecuali. Bila proses pembentukan oksigen radikal tidak terkontrol apalagi bila terjadi secara berlebihan, proses menua akan menjadi sangat cepat. Kondisi ini akan diperburuk dengan meningkatnya kadar polutan udara seperti asap kendaraan bermotor, sisa-sisa oksidasi, polutan bahan kimia dari limbah pabrik dan kadar sinar UV yang berlebih akibat pelindung lapisan ozon bumi berlubang atau berkurang. Semua akibat ini akan memperbanyak keberadaan radikal bebas di dalam tubuh kita. Radikal bebas jelas sangat mempercepat proses penuaan dan menimbulkan terjadinya berbagai jenis penyakit degeneratif. Misalnya penyakit jantung, diabetes, radang sendi, kolagen dan lain-lain.

"Karena Jeng sudah tahu resepnya saya harap tidak usah cemas menghadapi flek hitam pada wajah", sergah saya sambil menghibur dia bahwa proses menuju tua sebenarnya dimulai ketika seseorang masuk ke usia 40 tahun. Lantas resep selanjutnya apa? Begini...jawabnya, "Kerusakan jaringan akibat dari oksigen radikal dapat dihindari atau dikurangi keganasannya bila kita bisa mereduksi efek negatif dari radikal bebas tadi. Caranya?...pertahankan antioksidan dalam kondisi cukup dalam tubuh kita dengan memperoleh makanan dan dibantu dengan vitamin atau obat yang dapat dibeli di apotik. Antioksidan terdapat dalam buah-buahan berwarna. Vitamin A banyak terdapat di jaringan hati. Vitamin C banyak terkandung di buah-buahan dan sayuran segar sedangkan vitamin E bisa didapat dari berbagai jenis kecambah", katanya.

Kita pun sadar bahwa menurut resep sehat ala dokter menyebutkan bahwa antioksidan dapat melawan radikal bebas. Karena itu resep sehat yang satu ini ialah mengupayakan agar tubuh terus memperoleh cukup antioksidan. Kebiasaan makan sayur-sayuran pada manusia modern harus terus dipertahankan. Misalnya saat merebus sayur hendaknya tidak terlalu lama agar kandungan vitamin pada sayur tidak habis. Kebiasaan makan lalapan harus ditumbuhkan lagi dalam diri kita dan mengajak anak-anak agar membiasakan diri cinta buah dan sayur. Kekurangan vitamin bila terjadi dapat ditanggulangi dengan cara mengasup tablet vitamin yang mudah diperoleh di apotek maupun toko obat.

Kalau apotek hidup yang ada disekitar kita ialah menanam jenis tanaman tertentu yang mengandung obat tradisional. Karena sudah membagikan resep sederhana cara atasi flek hitam pada wajah kini giliran sehat dengan reiki memberikan resep jitu atasi stress dan tetap muda di usia menjelang setengah abad. Mengakhiri obrolan siang itu yang bisa sehat dengan reiki bagikan kepada sahabat ini adalah makanlah dengan gizi seimbang,belajar hidup bermeditasi serta berolahraga secara teratur akan sangat membantu memperlambat proses penuaan dini termasuk di sini berusaha hidup sehat, jangan mudah stress. "Kalau stress dipelihara akan merusak badan yang sudah sehat. Tidak usah cemas dengan flek hitam pada wajah...yang penting wajah Jeng tetap cantik", saran saya sambil mengakhiri obrolan siang itu.






2 komentar

  1. narti Says:
  2. makan sayur, buah, aneka jenis kecambah, lalapan...ayo aja....
    olah raga? wah ini nih yang belum bisa rutin dilaksanakan.
    makasih artikelnya mba, sangat bermanfaat.

     
  3. Unknown Says:
  4. salam sahabat
    wah info yg bagus thnxs ya oh iya ada ward buat anda mohon berkenan di ambil ya thnxs n good luck

     

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.