ON LINE

Followers

BINATANG PELIHARAAN YANG BERBAHAGIA.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Sabtu, 09 Juni 2012


Menitipkan binatang kesayangan pada saat pemiliknya sedang pergi keluar kota biasanya terjadi saat hari raya keagamaan atau musim libur panjang. Biasanya pemilik binatang kesayangan ini menitipkan peliharaannya kepada jasa penitipan hewan dengan alasan selama dia berlibur, binatang kesayangan ada yang merawat. Tentu saja selain binatang kesayangan ada yang merawat, binatang kesayangan akan aman berada di tempat penitipan hewan daripada ditinggal sendiri saat berlibur.

Saat majikan dan keluarganya bersenang-senang, binatang peliharaan sudah ada yang mengurus. Majikan tidak perlu khawatir binatang peliharaan akan mati jika saat menitipkan kondisinya sehat dan siap ditinggal untuk beberapa hari. Di tangan perawat binatang peliharaan semuanya jadi aman, sebab jasa penitipan binatang peliharaan sekarang sudah jadi bisnis yang ramai dilirik orang saat ada liburan panjang seperti sekarang ini.

Memang tidak lazim bepergiaan dengan binatang peliharaan saat bepergian cukup lama. Kecuali liburan pendek yang waktunya sehari, binatang peliharaan bisa diajak berlibur dan sore hari sudah tiba kembali di rumah. Boleh dikata binatang peliharaan sudah menjadi anggota keluarga baru yang layak disayang, diperlakukan manusiawi sekali pun sosoknya adalah hewan.
Memiliki hewan peliharaan memberikan kesenangan tersendiri bagi pemiliknya.
Sebagai contoh, anjing, kucing, kelinci, monyet cukup dengan mengikat lehernya dengan seutas tali, maka dia akan menurut diajak pergi. Kecuali burung yang harus ada di dalam sangkar, tentu sangat merepotkan bila diajak jalan-jalan sambil menenteng sangkar burung. Selain aneh menenteng burung dalam sangkar saat bepergian juga tidak lazim dilakukan oleh pecinta binatang peliharaan.

Pertanyaan selanjutnya, mana yang lebih dirindukan antara anggota keluarga atau hewan peliharaan saat sedang bepergian? Ternyata sepertiga pemilik hewan peliharaan  di Inggris menyatakan mereka lebih senang bepergian dengan hewan peliharaan ketimbang dengan anggota keluarga. Para pemilik hewan peliharaan yang disurvei oleh situs TravelSupermarket menunjukkan 47 persen responden merindukan hewan peliharaan ketika mereka berlibur.
Selain binatang peliharaan berkaki empat, burung yang mempunyai bulu indah juga menjadi burung kesayangan untuk dipelihara.
Artinya saat sedang asyik menikmati liburan, pikirannya selalu tertuju kepada hewan peliharaan ketimbang dengan anggota keluarga. Lalu lebih dari sepertiga menyatakan, mereka akan membawa hewan mereka ketika berlibur. Ada 13 persen orang Inggris mengakui mereka akan lebih memilih hewan sebagai teman berlibur ketimbang anak mereka, jika mereka memiliki kesempatan berlibur.

Ketika orang Inggris berliburke luar negeri, sebanyak 47 persen menyatakan mereka lebih merindukan hewan peliharaan. Sementara 33 persen yang menyatakan merindukan anggota keluarganya. Selain itu, sekitar 43 persen menyatakan mereka akan memberikan hewan peliharaan perhatian kasih sayang lebih banyak saat tiba kembali di rumah dari berlibur.

 Selanjutnya sebanyak 18 persen menyatakan mereka membawa oleh-oleh untuk teman mereka. Tidak hanya itu saja, sebanyak 40 persen pemilik hewan menyatakan secara teratur mereka memeriksa kesehatan hewan peliharaan ketika mereka pergi berlibur.

Jajak pendapat ini dilakukan kepada kepada 2010 responden yang memiliki hewan peliharaan, dari tanggal 29 Maret - 3 April. Jadi berbahagialah sekali hewan peliharaan di Inggris jika majikannya memperlakukan dirinya penuh kasih sayang melebihi anggota keluarga sendiri. ( UPI ).

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.