Semua
orang tentu setuju bahwa olahraga jalan kaki dan jogging adalah salah
satu latihan aerobik paling sederhana dan teraman yang dapat kita
lakukan. Tahukah Anda bahwa jalan kaki atau jogging akan membantu
memperkuat tulang, mengontrol berat badan, dan kondisi jantung dan
paru-paru. Melakukan jalan kaki atau jogging secara rutin dan konsisten
adalah salah satu faktor terpenting dalam membentuk program aktivitas
fisik yang sehat.
Jalan kaki untuk program kebugaran juga menguatkan otot-otot, ligamen, tendon, dan tulang rawan, serta mengencangkan otot-otot kaki. Jalan kaki pun menguatkan tulang. Khusus pada wanita muda, jalan kaki dapat memperlambat terjadinya osteoporosis ( keropos tulang ).
Situs
kesehatan dan kebugaran tubuh senanitasa merekomendasikan agar setiap
orang mau mengambil manfaat dari olahraga jalan kaki. Tentu saja
himbauan ini ditujukan kepada orang yang ingin hidup sehat dengan mau
teratur olahraga. Bagi orang yang enggan untuk olahraga karena alasan
malas, tidak ada waktu dan buang-buang waktu saja tentu himbauan ini
tidak berlaku untuknya.
Dengan jalan kaki teratur sistem dalam tubuh menjadi lebih baik dalam pengaturan gula darah. Karenanya, banyak penderita diabetes mellitus
dapat mengurangi kebutuhan insulin bila mereka melakukan latihan jalan
kaki. Jalan kaki pula yang merupakan olahraga ideal untuk menjaga bobot
badan, karena dapat meningkatkan penggunaan kalori, mengendalikan nafsu
makan, dan membakar lemak.
Begitu
pentingnya mendapatkan manfaat olahraga jalan kaki, selain aspek
kesehatan ditinjau dari medis kesehatan juga dilihat dari elemen ketiga
yaitu api. Kegiatan berjalan kaki akan menyehatkan energi pada elemen
ketiga, yaitu api yang berguna untuk melancarkan pencernaan dan
melancarkan aliran darah pada pembuluh darah arteri dan vena.
Berjalan
kaki juga menyehatkan energi pada elemen kedua, yaitu air. Elemen kedua
air berguna untuk menguatkan otot dan menyehatkan ginjal. Selain itu,
berjalan kaki juga menyehatkan energi pada elemen pertama, yaitu bumi
yang berguna untuk menguatkan tulang. Sebelum mulai berjalan kaki,
sebaiknya minum air putih yang cukup.
Berikut indeks manfaat dari olahraga berjalan kaki :
( 1 ) Berjalan kaki 5 menit, indeks manfaat untuk elemen Api = + 5, elemen Air = + 5 dan elemen Bumi = + 5.
( 2 ) Berjalan kaki 10 menit, indeks manfaat = + 10.
( 3 ) Berjalan kaki 15 menit, indeks manfaat = + 15.
( 4 ) Berjalan kaki 20 menit, indeks manfaat = + 20.
Setelah
berjalan kaki terus menerus selama 20 menit, sebaiknya istirahat dulu
selama 5 sampai 10 menit untuk pemulihan tenaga. Begitu tubuh merasa
berstamina lagi, lanjutkan melangkahkah kaki hingga menit 30 sampai
finish maksimal 45 menit.Frekuensi yang baik untuk jalan kaki atau
jogging paling sedikit tiga kali seminggu (tidak pada hari-hari yang
berurutan). Lebih baik lagi bila kita berlatih 4 – 5 kali per minggu.
Intensitas
latihan juga harus cukup. Yang dimaksud intensitas di sini adalah
kecepatan kita harus berlatih jalan kaki agar mencapai zona latihan,
yakni ketika denyut nadi kita mencapai 60 – 80% denyut nadi maksimum
(220 dikurangi umur dalam tahun).
Rata-rata,
kecepatan yang diperlukan sedikit lebih cepat dari 6 km per jam.
Kebanyakan, kita cuma jalan kaki dengan kecepatan kurang dari 4 km per
jam. Oleh karenanya, kita harus sedikit mempercepat agar lebih
bermanfaat untuk mendapatkan cukup nilai aerobik.
Sumber : 5 elemen.com/buletin Inti Reiki
0 komentar