ON LINE

Followers

BERJALAN KAKI SEHAT.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Sabtu, 19 Februari 2011

Manfaat olahraga berjalan kaki sudah banyak diulas oleh para ahli kedokteran olahraga ditinjau dari medis kesehatan. Tak pelak lagi kegiatan murah meriah ini selalu meninggalkan jejak kenangan tersendiri bagi pelakunya. Bagi orang yang hobi olahraga pagi hari tentu tidak akan melewatkan untuk menggerakkan badan, mencari cucuran keringat milik sendiri dengan aktivitas gratis hanya bermodalkan kemauan untuk hidup sehat, yaitu olahraga jalan kaki sambil menghirup udara jernih di pagi hari.



Itulah yang saya lakukan dengan menyusuri jalan Slamet Riyadi Solo di hari Minggu tanggal 23, 29/01/11 dan tanggal 6/02. Olahraga jalan kaki ini sekaligus bernostalgia bersama teman sekampung yang masih setia tinggal di Solo untuk sama-sama berjalan kaki, sembari tentu saja....mencicipi nasi liwet khas Solo dan Soto Kwali dekat pengkolan rel kereta api Purwotomo setelah menempuh jarak 8 kilometer pulang pergi.



Rute sejauh kurang lebih empat kilometer mulai dari perempatan Purwosari hingga perempatan Gladak di Solo Timur cukup ditempuh dalam waktu 1 jam. Balik kembali dari Gladag hingga Purwosari kurang lebih 1 jam..itupun jalan cepat dan sedikit ngoyo mengingat pukul 9 pagi jalan Slamet Riyadi akan dibuka kembali untuk lalu lintas umum yang berarti car free day di Minggu pagi untuk Solo segera berakhir. Sampai di Gladak sudah banyak peserta jalan kaki melakukan senam sehat bersama yang dipandu oleh instruktur senam.


CAR FREE DAY - Warga menggunakan Jl Slamet Riyadi, Solo untuk melakukan senam ditengah jalan saat pelaksanaan Car Free Day, setiap Minggu pagi. Car Free Day juga dimanfaatkan sebagain warga Solo untuk berolahraga lainnya, seperti bersepeda, jalan kaki, bulutangkis serta berbagai permainan tradisional seperti gobak sodor, engklek dan umbul gambar wayang. Foto : Agus Rudianto.


Sambil menikmati riuhnya senam bersama di aspal badan jalan Slamet Riyadi, saya sempatkan untuk sedikit merenung tentang manfaat jalan kaki sehat yang sekarang ini saya geluti dan ternyata memberikan manfaat luar biasa bagi kebugaran dan kesehatan badan. Sejak menjadi Praktisi Reiki G'Tummo sejak tahun 2003 kebutuhan olahraga harus terus dilakukan sekalipun praktisi reiki sudah tahu cara mempertahankan kebugaran dan kesehatan tubuh, sekaligus tentu saja mempraktekkan reiki untuk penyembuhan penyakit milik orang lain. Kebetulan Minggu pagi 6 Pebruari 2011 Perwakilan Waskita Reiki PPA Solo juga sedang mengadakan bakti sosial penyembuhan Reiki sekaligus Lokakarya Reiki G'Tummo yang mengambil tempat di Hotel Tipes.



Lantas manfaat jalan kaki ditinjau dari kesehatan Mind, Body and Soul versi Penyembuhan Tradisi Tiongkok kuno itu apa manfaatnya? Sebagaimana dikemukakan oleh Redaksi Buletin Inti Reiki yang mengulas manfaat jalan kaki sehat, ternyata manfaat jalan kaki akan menyehatkan energi pada elemen ketiga api, yaitu melancarkan pencernaan, serta melancarkan aliran darah pada pembuluh darah arteri dan vena. Berjalan kaki juga menyehatkan sirkulasi energi tubuh pada elemen kedua yaitu Air. Elemen ini menguatkan otot dan menyehatkan ginjal.



Selain itu berjalan kaki juga menyehatkan energi pada elemen pertama Bumi, yaitu menguatkan tulang. Sebelum mulai berjalan kaki, sebaiknya minum air putih yang cukup. Berikut ini Indeks Manfaat dari berjalan kaki yang bersumber dari website 5 elemen dimana pengukuran indeks elemen dilakukan oleh penulisnya yaitu Bapak Aleysius G. Adapun Indeks Manfaat dari berjalan kaki adalah :



(1 ) Berjalan kaki 5 menit maka indeks manfaat untuk elemen Api = +5, elemen Air = +5 dan elemen Bumi =+5.

(2) Berjalan kaki 10 menit maka indeks manfaat =+10.

(3) Berjalan kaki 15 menit maka indeks manfaat =+15.

(4) Berjalan kaki 20 menit maka indeks manfaat =+20.



Setelah berjalan kaki terus menerus selama 20 menit sebaiknya istirahat dahulu selama 5 sampai 10 menit untuk memulihkan tenaga. Jika olahraga ini rutin dilakukan seminggu minimal 3 kali untuk waktu 1/2 jam hingga 1 jam dengan jarak 5 km saja, kelenturan otot, kesehatan jantung dan sirkulasi darah Insya Allah akan lancar. Syukur....jika Anda semua...sahabat sehat bersama Waskita Reiki mau meluangkan waktu sejenak untuk olahraga ini dijamin tubuh akan selalu bugar. Manfaatkan tubuh energi Anda yang sudah match dengan energi reiki menyerap hijaunya dedaunan di sepanjang rute Anda berjalan kaki, untuk kesehatan mata dan kulit. Kuncinya cuma satu....berikan affirmasi reiki untuk menyerap energi hijau daun. Salam.....



Sumber : Buletin Inti Reiki Nopember 2010 ( diedit ).

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.