ON LINE

Followers

APAKAH ATTUNEMENT REIKI ITU?

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Sabtu, 16 Mei 2009

Postingan yang sudah-sudah sehat dengan reiki pernah menulis tentang attunement dalam reiki. Nah...sebenarnya apa sih attunement itu? Apakah perlu seseorang belajar reiki harus melaluli prosedure attunemant? Saya jawab, "Yah...seseorang agar dapat mengakses energi alam semesta (reiki) terlebih dulu harus mendapatkan attunement dari Reiki Master."

Apakah attunement itu? Menurut Oxford Asvanced Learned Dictionary karangan A.S Horn menyebutkan , to attune berarti "to make something/somebody adjust to something new and become familiar or in harmony with it." Maksudnya to attune berarti menyelaraskan, membuat sesuatu atau seseorang menjadi sesuai atau selaras dengan sesuatu. Dalam reiki attunement adalah penyelarasan tubuh seseorang calon praktisi reiki dengan sumber reiki. Melalui attunement ini seseorang dapat selaras dengan sumber reiki.

Sebagaimana diketahui bahwa tubuh energi manusia mempunyai gerbang energi yang disebut chakra. Perlu dipahami bahwa bahwa gerbang masuk keluarnya energi reiki ke dalam tubuh praktisi reiki melewati chakra yang harus tetap bersih, terbuka seimbang antara chakra satu dengan chakra lainnya utamanya chakra mayor dan minor. Proses attunement utamanya mengaktipkan, memperbesar chakra mahkota, chakra telapak tangan calon praktisi reiki.

Memang setiap manusia lahir semua chakra nya telah terbuka namun pembukaannya sebatas keperluan memperoleh energi alam semesta, yaitu sebatas pembukaan standard normal untuk dapat hidup saja. Nah dengan attunement inilah seorang Reiki Master melakukan attunement/penyelarasan dengan melebarkan chakra melebihi ukuran normal sekaligus mengaktipkan chakra tadi.

Di samping melebarkan chakra utamanya chakra mahkota, chakra telapak tangan kanan dan kiri juga chakra utama lainnya, seorang reiki master juga melebarkan jalur Shusumna dan menyeimbangkan pula jalur Ida dan Pingala calon praktisi reiki. Setelah prosedur ini dilakukan maka saat itu juga calon praktisi reiki resmi menjadi praktisi reiki dan siap mengakses dan menyalurkan reiki untuk diri sendiri juga orang lain jarak dekat.

Tentunya Anda masih sibuk bertanya-tanya kok semudah itu proses attunement? Memang sebenarnya proses attunement setiap orang kurang lebih 10-20 menit setiap orangnya. Bahkan ketika sehat berkat reiki dan anak sulung nya mengikuti proses attunement jarak jauh secara masal, sensasi Kundalini Reiki pun tetap bisa diterima dengan baik bahkan saat itu juga oleh putera sulung saya yang belum kenal reiki dapat menyalurkan reiki begitu proses attunement selesai hanya dengan niat semata. Saat mengikuti attunement jarak jauh ini waktunya sekitar 30 menit.

Untuk memberikan gambaran attunement lebih lanjut sehat bersama reiki memberi gambaran bagaimana sebuah pesawat televisi/radio dirakit di pabrik. Agar pesawat ini nanti dapat menerima siaran baik audio dan video dari sumber pemancar radio/televisi maka perlu ada alat resonansi di pesawat radio/televisi agar bisa menyelaraskan dengan getaran frekwensi pemancar radio/televisi nantinya.

Bila komponen resonansi penyelaras frekwensi getaran radio/televisi sudah diselaraskan dengan sumber pemancar maka hanya dengan menghidupkan pesawat ini (niat) dan mencari gelombang radio/televisi maka kita dapat mendengarkan sekaligus melihat tayangan televisi. Anda dapat melihat tayangan Tukul Arwana di progam Empat Mata, Osin di TVRI juga siaran radio Jerman Deutsce Welle, Radio Nederland Wereldomroep dan radio swasta lainnya di seluruh dunia.

Nah dalam tubuh Anda pun frekwensi energi perlu diselaraskan dengan sumber reiki di alam semesta. Sekali Anda telah mendapat attunement/penyelarasan maka kemampuan ini tidak akan pernah hilang untuk selamanya. Sekalipun Anda jarang menggunakan reiki untuk waktu lama dan berniat kembali menggunakan reiki saat ini juga maka reiki akan mengalir seketika itu juga.Hanya saja sumbatan jalur energi orang ini pasti ada karena jarang dibersihkan dan dipraktekkan, maka jalur energi pasti karatan dan ada sumbatan. Ibaratnya pipa air jika tidak pernah dibersihkan pasti ada karat yang menempel di dinding pembuluh.

Chakra dalam tubuh energi manusia harus tetap dipelihara kebersihannya. Minimal melakukan self healing, distance healing sekaligus mengaktifkan setiap harinya dengan simbol reiki. Semakin reiki dipraktekkan sesering mungkin maka jalur energi dalam tubuh utamanya jalur Ida, Pingala dan Sushumna semakin bersih dan siap mengalirkan reiki manakala sedang diakses oleh praktisi reiki. Sebagai tambahan perlu juga praktisi reiki melakukan meditasi sekaligus melakukan grounding agar energi negative yang menempel di jalur energi dibuang ke dalam bumi melalui chakra telapak kaki.

Dalam pembelajaran reiki kewenangan dan kemampuan memberikan attunement hanya ada pada Reiki Master yang berpengalaman. Jadi yang bersangkutan harus menyandang gelar Master Reiki lebih dulu dan mempraktekkan reiki secara berkesinambungan. Seorang Reiki Master harus mengajar reiki kepada orang lain dalam kelas reiki dan memimpin distance healing kepada siapa pun yang membutuhkan pertolongan karena gangguan kesehatan setiap jam 22-22.30 wib/witteng/wit sebagaimana sehat dengan reiki ikuti setiap malam hari hanya dengan niat mensinkronkan frekwensi energi masing-masing praktisi dengan Master Reiki yang memimpin distance healing.

3 komentar

  1. Anonim Says:
  2. ang sangat berguna bang.. kecekecil jadi kepengen belajar reiki neh.... thanks ya infonya

     
  3. Ani Says:
  4. Waaah bertambah terus nih pengetahuanku ttg Reiki. Baru tahu apa itu attunement. makasih mbak.

     
  5. Untuk perwakilan Reiki di Tanjung Redeb Berau Kalimantan Timur belum ada. Yang terdekat di Makasar atau Manado. Sebaiknya bisa baca-baca lebih dulu tentang Reiki di Internet di www.reikiasia.com
    Bisa belajar jarak jauh gratis.

    Untuk Jeng Ani:
    Syarat mutlak belajar Reiki adalah attunement/penyelarasan lebih dulu kepada calon praktisi reiki (siswa) setelah itu baru bisa mempraktekkan reiki.
    Penyelarasan reiki bukan sesuatu yang dirahasiakan dan bukan "DIISI" sesuatu ke dalam tubuh calon praktisi.Semua manusia hidup secara default dari lahirnya sudah mempunyai tubuh energi di samping tubuh fisik.Hanya saja chakra dalam tubuh energinya tidak/belum aktif dan kecil pembukaan chakranya.
    Penyelarasan reiki dengan teknik Nafas Ungu maka getaran resonansi dengan Energi Reiki sebagai energi alam semesta dapat berlangsung hanya dengan NIAT saja.

     

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.