ON LINE

Followers

CACAT JANTUNG BAWAAN BAYI DIPENGARUHI DIET IBU.

Diposting oleh BLOG SEHAT ALAMI Selasa, 19 Januari 2016

Perempuan dengan pola makan atau diet sehat sebelum dan selama kehamilan menurunkan risiko bayi cacat jantung bawaan. Diet sehat itu dengan banyak mengonsumsi ikan segar, sayur, buah, dan kacang-kacangan. Meski demikian, para hali juga menyarankan ibu hamil mengonsumsi suplemen tambahan seperti asam folat untuk mengurangi risiko cacat bawaan lain dan vitamin D untuk kesehatan tulang dan gigi bayi.

Penyakit jantung bawaan alias PJB merupakan salah satu kelainan yang menyertai anak-anak yang terserang infeksi TORCH dari ibunya saat masih dalam kandungan. Namun tak banyak orang tua yang tahu gejalanya.
Penyakit jantung bawaan adalah terjadinya kelainan struktur jantung akibat gangguan atau kegagalan perkembangan jantung pada janin. Sebaiknya ibu hamil mengetahui penyebabnya.
Studi terhadap 19.000 perempuan di Amerika Serikat dan dipublikasikan di Archives of Diseases in Childhood Fetal and Neonatal Edition itu menemukan, cacat jantung bawaan yang bisa dikurangi risikonya dengan diet sehat, antara lain defek septum atrium atau jantung bocor  dan tetralogi fallot, kombinasi empat jenis kelainan jantung bawaan.

Manfaat diet sehat itu tetap tinggi meski faktor konsumsi asam folat dan paparan rokok diperhitungkan. Hingga kini penyebab cacat jantung pada bayi belum diketahui pasti. Victoria Tylor dari Yayasan Jantung Inggris kepada BBC, Selasa ( 25/8 ) mengatakan, studi menunjukkan diet sehat sebelum, selama, dan sesudah kehamilan bermanfaat bagi ibu dan bayinya.

Sumber : Kilas Iptek / BBC / MZW /Foto: Ilustrasi / Thinkstock .

0 komentar

Posting Komentar

SOFTWARE PSR.

ARUMSEKAR ON FACE BOOK.

REIKI LIKE

KOTA DAN NEGARA

STATISTIK ALEXA

About Me

Foto saya
Saya adalah manusia biasa seperti Anda juga yang sama-sama mengarungi hidup ini dengan menjalin tali persahabatan.Masih ingin belajar untuk meningkatkan pengetahuan khususnya bidang kesehatan alami. Karena itu saya tertarik belajar REIKI dan dengan REIKI pula saya belajar menyembuhkan diri sendiri dari gangguan penyakit. Namun demikian saya juga berteman dengan kalangan medis yang berprofesi dokter, perawat sekaligus sebagai Praktisi Reiki. Dengan merekalah saya belajar untuk menjadi manusia sehat baik jasmani dan rukhani. Senang melakukan perjalanan dinas karena tuntutan pekerjaan.

Blog Archive

ARUM ON BLOG SPOT COM.